Mantap! Ada Nobar Bersama Prajurit dan PNS Korem Gatam, Berikut Filmnya

Minggu 21 Jul 2024 - 11:05 WIB
Reporter : Kurniawan
Editor : Kurniawan

LAMPUNG, KORANPALPRES.COM - Prajurit dan PNS Korem Gatam bersama-sama Nonton Bareng (Nobar) Film berjudul The East (De Oost).

Yng bertempat di aula Sudirman Makorem Gatam yang beralamat di Jalan Teuku Umar Penengahan, Bandar Lampung, Jumat 19 Juli 2024.

Nobar film yang berjudul De Oost, yang dilaksanakan oleh prajurit dan PNS Korem Gatam beserta Jajaran, menindak lanjuti Perintah Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si.

Yang agar prajurit dan PNS Korem Gatam mengingat kembali serta memahami tentang sejarah kelam, kekejaman penjajahan Belanda di Indonesia dahulu kala.

BACA JUGA:Korem Gapo Berkomitmen Dalam Mengantisipasi Karhutla di Sumsel, Berikut Buktinya

BACA JUGA:Penyerahan Bendera Perang, Ini Pejabat Lepas 450 Prajurit Yonif 144 Jaya Yudha ke Provinsi Papua

Kasipers Kasrem Gatam, Letkol Arh Sujeidi Faisal, S.T., M.Han., di kesempatan tersebut menyampaikan kegiatan Nobar ini, bertujuan untuk memperlihatkan video klip dari film yang dibuat oleh Belanda.

Dimana Film De Oost, diangkat berdasarkan surat-surat, buku-buku yang ditulis oleh prajurit-prajurit Belanda.

Tentang apa yang mereka lakukan di Indonesia pada saat perang kemerdekaan tahun 1945 sampai 1950.

“Mewakili Komandan Korem Gatam Brigjen TNI Rikas Hidayatullah, S.E., M.M., saya mengajak melalui Nobar Film De Oost ini, prajurit dan PNS Korem Gatam dapat mensyukuri kemerdekaan yang sudah diraih," akunya.

BACA JUGA:Ada Silaturahmi Dengan Mitra Perusahaan, Begini Kata Dandim

BACA JUGA:Lokasi Pembangunan Batalyon Penyangga Didatangi 2 Sosok Penting, Ini Dia Orangnya

Hal ini dengan menjaga serta memupuk rasa cinta tanah air, sekaligus membangkitkan semangat nasionalisme dan patriotisme prajurit dan PNS Korem Gatam.

“Selain itu, kegiatan nonton bareng Film De Oost, saya juga mengajak prajurit dan PNS Korem Gatam untuk mengenang jasa para pahlawan," tambahnya. 

Serta senantiasa bangga menjadi bangsa yang besar dan penuh akan sejarah perjuangan, seperti bangsa Indonesia yang sangat dicintai ini.

Kategori :