TEGAS! Parkir Sembarangan di Depan SD Muhammadiyah Balayudha Palembang, Mobil Diderek Aparat

Rabu 24 Jul 2024 - 19:51 WIB
Reporter : Citra Utama
Editor : Citra Utama

KORANPALPRES.COM – Hati-hatilah bagi orangtua siswa yang bersekolah di SD Muhammadiyah Balayudha Palembang untuk tidak parkir sembarangan.

Pasalnya, Pemerintah Kota Palembang tidak akan segan-segan untuk menggembok dan menderek mobil yang parkir sembarangan di median jalan depan sekolah tersebut.

Jalan di depan SD Muhammadiyah Palembang, tepatnya dekat flyover Simpang Polda kerap kali macet.  

Terutama pada jam-jam sibuk, seperti saat mengantar dan menjemput anak sekolah.

BACA JUGA:Ini 10 Negara Tertua di Dunia, Ada yang Bertahan Sampai Sekarang

BACA JUGA:Catat Tanggalnya! Tri Trade X Transmart Ajak 50 UMKM Manjakan Pecinta Kuliner di Festival Viral Food 2024

Pemerintah sudah berusaha mengatasi kemacetan.

Namun tetap saja terjadi penumpukan kendaraan di kawasan tersebut.

Pasalnya orangtua siswa kerap memarkir kendaraannya di pinggir jalan, bahkan sampai memakan dua lajur.

Hal inilah yang berakibat kemacetan panjang di area tersebut. 

BACA JUGA:MANTAP! Polda Sumsel Gagalkan Pengiriman Benih Lobster ke Luar Negeri

BACA JUGA:Ini Dia 5 Provinsi Terkaya di Pulau Sumatera, Pulau Terbesar ke 6 di Dunia, Sumsel Urutan Berapa?

Pj Walikota Palembang, Ucok A. Darmenta menyatakan akan mengambil langkah tegas untuk mengatasi kemacetan di depan SD Muhammadiyah 6/14 Balayudha, Palembang.

Mobil yang parkir sembarangan di badan jalan bakal digembok dan diderek. 

Hal ini disampaikan Ucok A Darmenta saat meninjau langsung lokasi kemacetan pada Senin, 23 Juli 2024.

Kategori :