PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Panglima Kodam (Pangdam) II Sriwijaya, Mayjen TNI M. Naudi Nurdika, secara resmi membuka Pendidikan Dasar Kedisiplinan (Diksarlin) bagi mahasiswa/mahasiswi baru Politeknik Negeri Sriwijaya (Polsri) Tahun Akademik 2024-2025.
Bertempat di Lapangan Jasdam II Sriwijaya KM. 9, Kecamatan Sukarami Palembang, Senin 29 Juli 2024.
Kegiatan Diksarlin Gelombang I yang diikuti sebanyak 1.750 Mahasiswa/Mahasiswi Baru Poltek Negeri Sriwijaya ini.
Dilaksanakan selama enam hari, terhitung mulai dari 29 Juli hingga 3 Agustus 2024 mendatang. Penyekengggaraan Diksarlin ini merupakan kerjasama antara Kodam II Sriwijaya dengan Poltek Negeri Sriwijaya Palembang.
BACA JUGA:Sasaran Fisk TMMD Ke-121 Kodim Rejang Lebong Terus di Kebut Pengerjaannya, Berikut Buktinya
BACA JUGA:Resmi Melakukan Penutupan Turnamen Sepak Bola TMMD Ke-121 Cup, Ini Pesan Dandim Bangka
Diksarlin ini bertujuan untuk membentuk pribadi Mahasiswa/Mahasiswi Baru yang memiliki sikap disiplin dan menumbuhkembangkan Wawasan Kebangsaan.
Sehingga tumbuh jiwa patriotisme dan nasionalisme yang tinggi kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Adapun sasaran yang ingin dicapai adalah, terciptanya Mahasiswa/Mahasiswi Politeknik Negeri Sriwijaya yang memiliki sikap.
Kemudian watak dan mental yang terpuji sehingga mampu melaksanakan tugas dan kewajibannya sebagai Mahasiswa/Mahasiswi Kader Pembangunan dan Calon Pemimpin Bangsa di masa depan.
BACA JUGA:Maraknya Judi Online, Ini Langkah Tegas yang Dilakukan Anggota Babinsa Koramil 405-12 Kota Lahat
BACA JUGA:BRAVO! Personel Kodim OKI Tangkap Tangan Pelaku Kejahatan, Berikut Tampangnya
Selain itu, juga terbentuknya mahasiswa/i Poltek yang memiliki disiplin tinggi dan memiliki wawasan yang memadai tentang perguruan tinggi di lingkungan Polsri.
Dikatakan Pangdam bahwa, pada Program Diksarlin ini para peserta akan dididik dan digembleng secara fisik dan mental serta dibekali dengan wawasan kebangsaan.
Sehingga menjadi mahasiswa/i yang tanggap, tanggon dan trengginas serta memiliki jiwa kejuangan yang tinggi.