LAHAT, KORANPALPRES.COM - Musyawarah Desa (Musdes) dalam penyusunan rencana kerja Pemerintah Desa (RKP-Desa) Tanjung Kurung, Kecamatan Kikim Selatan, Kabupaten Lahat menghasilkan 14 item.
"Betul, sebelum dilaksanakan Musdes ini terlebih dahulu menjaring dari musyawarah dusun (Musdes)," jelas Kepala Desa (Kades), Antoni, Rabu 31 Juli 2024.
Alhasil, usulan pembangunan dan program antara lain, tertuju pada Gedung PAUD, jalan usaha tani (JUT), festival olahraga voli serta satu set perlengkapan, kemudian pengadaan seng tenda, pengerjaan SPAL.
Selanjutnya, baju olahraga semua instansi pemerintah desa, Laptop dan printer TP PKK, stok perlengkapan perbaikan air bersih, Laptop Kaur Tata Usaha, lampu penerangan jalan tenaga Surya, Infocus, kursi, rehap gedung Kantor Desa terakhir pengeras suara untuk pemberitahuan kepada warga.
Dia menuturkan, bahwa memang sebelumnya telah menggelar Musdus demi mendengarkan aspirasi-aspirasi dari masyarakat, guna dapat memprioritaskan beberapa hal yang penting untuk kemajuan desa.
BACA JUGA:Bak Anggota Paskibraka, Ibu-ibu PKK Desa Patikal Baru Lahat Asah Teknik Baris Berbaris, Ini Buktinya
BACA JUGA:Wow! TRRK Kabupaten Lahat Bakal Disulap Jadi Lokasi Museum Bersejarah, Ini Penampakannya
"Mewakili Pemdes Tanjung Kurung, saya berharap terselenggaranya acara MusDes ini bisa membawa Desa kita semakin maju dan semakin berkembang," bebernya.
Sementara itu, Ketua BPD Desa Tanjung Kurung, Hairul Mukminin disampaikan Wakil Ketua, Meita Sastra SAP menyampaikan, musdes merupakan suatu kegiatan yang dilakukan oleh masyarakat desa, untuk membahas dan menyepakati berbagai kebijakan atau rencana yang akan dilaksanakan.
"Dalam Musdes, salah satu agenda penting yaitu mengenai penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes), yang akan menjadi acuan dalam pelaksanaan program dan kegiatan di desa selama periode tertentu, biasanya dalam satu tahun anggaran," sebut dirinya.
Senada, Camat Kikim Selatan, Hermansyah HB SE berharap, dengan adanya Musdes prioritas penggunaan Dana Desa menjadikan setiap usulan peserta, dapat diterima dengan baik penyampaian lebih transparan, dan Rencana Kerja Pemdes Tanjung Kurung dapat diketahui oleh masyarakat secara terbuka.
BACA JUGA:Waspada! Juli Masuk Musim Kemarau, Pj Bupati Lahat Imbau Siaga Karhutla Besar-Besaran
"Karena sebelum pelaksanaan Musdes juga telah dilalui tahapan dengan pelaksanaan Musdus termasuk kepada Tim Penyusun RKP-Des agar benar-benar bisa menentukan skala prioritas yang menjadi kebutuhan masyarakat di tahun 2025 mendatang," tutup dia.