Sosok Jenderal Bintang 2 di Polri Lepas Kontingen Taekwondo ke Kejuaraan Malaysia dan Thailand Terbuka

Kamis 01 Aug 2024 - 12:46 WIB
Reporter : Kurniawan
Editor : Kurniawan

JAKARTA, KORANPALPRES.COM - Asisten Kapolri Bidang Sumber Daya Manusia (As SDM Kapolri), Irjen Pol Dedi Prasetyo melepas kontingen Taekwondo Polri untuk bertanding pada kejuaraan Taekwondo Malaysia dan Thailand Terbuka. 

Dimana Para atlet diharapkan dapat bertanding secara maksimal. “Terima kasih atas semangat, motivasi dan partisipasi rekan-rekan semua yang sangat besar artinya sebagai duta-duta atau brand ambassador Kepolisian di bidang olahraga taekwondo,” ujar Irjen Dedi Prasetyo, Rabu 31 Juli 2024.

Irjen Pol Dedi berharap atlet-atlet Polri dapat meraih prestasi terbaik di ajang tersebut. SSDM Polri siap untuk memfasilitasi para atlet untuk bertarung di event-event internasional.

“Insya Allah, dengan kerja keras dan doa serta semangat, rekan-rekan akan meraih prestasi terbaik, baik di Malaysia Open maupun di Thailand Open,” ucapnya.

BACA JUGA:TEGAS! SSDM Polri Imbau Calon Taruna Akpol Agar Waspadai Kasus Ini

BACA JUGA:Pimpinan Tertinggi Polri Turun Tangan Memimpin Sertijab Sejumlah Pati

Dalam kesempatan ini, Irjen Pol Dedi menyampaikan Polri telah membentuk Komite Olahraga Polri (KOP).

Yang tahun ini diresmikan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. KOP diresmikan di sela Rakernis SDM Polri bulan Mei lalu.

Mantan Kapolda Kalimantan Tengah (Kalteng) ini menyatakan akan membentuk wadah untuk olahraga beladiri di Polri, termasuk taekwondo dengan tetap berada di bawah naungan KOP.

Adapun kontingen yang ikut dalam kejuaraan ini terdiri atas 22 atlet, 1 ofisial, 2 pelatih, 1 ketua, 3 sekretaris, dan 3 manajer. 

BACA JUGA:Musnahkan 1,5 Kg Sabu, Ini Jiwa Manusia Yang Terselamatkan Oleh Polda Sumsel

BACA JUGA:Wow! Selama Operasi Patuh Musi 2024, Satlantas Polrestabes Palembang Capai Hal Menakjubkan

Kejuaraan terdekat yang akan diikuti para atlet Polri adalah International Taekwondo Championship di Malaysia tanggal 2 hingga 4 Agustus 2024.

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyebut para juara di turnamen bulutangkis “Kapolri Cup Badminton Championship 2024” berpeluang untuk mengikuti kejuaraan tingkat nasional dan internasional. 

Hal itu diungkapkan Jenderal Sigit usai menghadiri penutupan turnamen tersebut di Gedung Olahraga Universitas Negeri Jakarta, Pulogadung, Jakarta Timur, Sabtu 27 Juli 2024.

Kategori :