PALEMBANG, KORANPALPRES.COM – Dari 10 daftar film Indonesia sepanjang masa, film terbaru yang masuk daftar adalah Ipar Adalah Maut.
Film itu mencatatkan rekor baru setelah resmi masuk daftar 10 besar film Indonesia terlaris sepanjang masa setelah film drama tentang perselingkuhan itu mendapatkan 4.743.10 penonton per Senin (29/7) lalu.
Film yang digarap Hanung Bramantyo itu menggeser film yang telah 15 tahun lebih telah menempati 10 besar, yakni film Laskar Pelangi (2008).
Film ikonis kebanggaan orang Belitung itu pun turun ke posisi 11 dengan angka 4,71 juta penonton.
Berdiri teratas dalam daftar 10 besar film Indonesia terlaris sepanjang masa adalah KKN di Desa Penari (2022) dengan 10,06 juta penonton.
Dari daftar 10 besar itu terdapat beragam film dari bermacam genre seperti horor, komedi, dan drama romansa.
Di antaranya adalah Agak Laen (2024), Pengabdi Setan 2: Communion (2022), hingga Dilan 1990 (2018).
Deretan 10 besar film Indonesia terlaris sepanjang masa adalah sebagai berikut:
BACA JUGA:Siapkan Nyali! Inilah Deretan 5 Film Horor Indonesia di Bioskop Palembang yang Tayang Agustus 2024
1. KKN di Desa Penari (2022)
Film tahun 2022 ini memegang rekor sebagai film Indonesia terlaris sepanjang masa dengan mencetak 10.061.033 penonton.
KKN di Desa Penari menceritakan pengalaman mistis sekelompok mahasiswa yang melakukan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Penari yang menjadi pengalaman mengerikan yang berakhir tragis bagi para peserta KKN itu.
2. Agak Laen (2024)
BACA JUGA:Mantap! Ada Nobar Bersama Prajurit dan PNS Korem Gatam, Berikut Filmnya