Resmi Mengundurkan Diri Sebagai Abdi Negara, Hj Lidyawati Siap Bertarung Total di Pilkada Lahat 2024

Jumat 16 Aug 2024 - 17:07 WIB
Reporter : Bernat
Editor : Bernat

"Beliau bukanlah orang lain lagi untuk Kabupaten Lahat, sebab memang putra asli Basemah dan kiranya ditangan dingin semuanya bisa menjadi terbaik," imbaunya.

BACA JUGA:Resmi, 2 Parpol Rapatkan Barisan ke Pasangan Berlian Menangkan Pilkada Lahat 2024, Intip Yuk

BACA JUGA:Yulius Maulana Terima Tiket dari DPP PPP untuk Perahu Pilkada Lahat 2024, Ini Katanya

Keputusan ini menandai langkah awal Hj Lidyawati Cik Ujang dalam kontestasi politik menuju kursi Bupati Lahat 2025-2030 mendatang.

Di era kepemimpinan H Cik Ujang atau yang dikenal dengan Cahaya, Hj Lidyawati yang saat itu menjabat sebagi Ketua TP-PKK merupakan sosok penting dibalik kesuksesan H Cik Ujang dalam membangun Lahat.

Dirinya menegaskan, bahwa pencalonan dirinya sebagai Bupati Lahat tidak ada unsur nepotisme, karena ini murni ingin membantu mengabdi satu visi misi membangun Bumi Seganti Setungguan.

"Saya merasa terpanggil untuk melihat masyarakat dan melanjutkan pembangunan berkelanjutan dan berkesinambungan, kurun waktu 5 tahun kedepan," harap Hj Lidyawati.

Kategori :