“Pada pidato kenegaraannya, Presiden Joko Widodo menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh rakyat Indonesia di manapun berada," akunya.
Selama 10 tahun ini telah dengan kuat bersama-sama melintasi tantangan demi tantangan untuk menggapai kemajuan bersama di masa yang akan datang.
“Presiden RI Bapak Jokowi dan Wakil Presiden K.H. Ma’ruf Amin menyampaikan juga permohonan maaf untuk setiap harapan yang mungkin belum bisa terwujud, untuk setiap cita-cita yang mungkin belum bisa tergapai,” imbuhnya.
BACA JUGA:Wah! Ada Sidang Pemeriksaan Saksi di Pengadilan Negeri Palembang Klas 1A Khusus, Apa Kasusnya?
BACA JUGA:Kejati Sumsel Gelar FGD di Hotel Whyndam Palembang, Apa Pembahasannya?
Presiden yakin dan percaya dengan persatuan dan kerja sama dengan keberlanjutan, Indonesia sebagai negara yang kuat dan berdaulat akan mampu melompat dan menggapai citacita Indonesia Emas 2045.
Acara dibuka dengan Pidato oleh Ketua MPR RI, dilanjutkan dengan Pidato Pengantar Sidang Bersama DPR RI dan DPD RI Tahun 2024 oleh Ketua DPR RI.
"Jadi intinya dari Pidato kenegaraan Presiden Republik Indonesia yakni Indonesia menjadi salah satu negara yang mampu melewati covid," ungkapnya.
Kemudian angka stunting turun dari 37 menjadi 26 persen, KIS telah digunakan 92 juta peserta JKN pertahun, Produktivitas Indonesia meningkat dan tidak mengekspor bahan mentah dan Presiden akan menyerahkan tongkat kepemimpinan pada presiden periode mendatang.
"Alhamdulillah kegiatan berjalan aman dan lancer dan kegiatan tersebut kita akhiri dengan foto Bersama dengan pejabat yang hadir dalam kegiatan tersebut," tukasnya.
Dapatkan update konten terkini dan terbaru setiap hari di koranpalpres.com. Ayo Gabung di Channel WhatsApp dengan cara klik link ini "Channel WA koranpalpres.com".