BANYUASIN, KORANPALPRES.COM - Tanjung Menang sebuah desa yang terletak di wilayah timur Kecamatan Banyuasin III, Kabupaten Banyuasin Provinsi Sumatera Selatan.
Desa ini memiliki potensi alam yang kaya akan hasil pertanian, dimana masyarakatnya ramah dan berjiwa gotong royong, mempertahan nilai nilai tradisional dan budaya lokal, terbuka terhadap perkembangan zaman.
Lebih kurang 9 kilometer dari pusat Kota Pangkalan Balai, Desa Tanjung Menang dikelilingi perkebunan karet rakyat dan kebun kelapa sawit.
Desa ini memiliki iklim tropis dengan musim hujan dan kemarau yang teratur. Kondisi geografis beragam ini memberikan keuntungan bagi kegiatan pertanian dan perkebunan.
BACA JUGA:Sidang Pemilihan tingkat Panda Kodam II Sriwijaya, Jenderal Bintang 2 Ini Memimpinnya, Siapa Itu?
Penduduk Desa Tanjung Menang berjumlah lebih kurang 1.393 jiwa dengan komposisi usia yang beragam.
Mayoritas penduduk bekerja sebagai petani, selain itu, ada juga yang bekerja sebagai, pedagang, dan pegawai di sektor pemerintahan maupun swasta.
Bumi Sedulang Setudung, julukan Kabupaten Banyuasin yang menceritakan antusias semangat masyarakat menjaga persatuan, sama halnya di Desa Tanjung Menang Kecamatan Banyuasin III.
Hadirnya TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-121 Tahun 2024, program yang dirancang untuk membantu desa terpencil dengan memperbaiki infrastruktur dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
BACA JUGA:Melalui Vicon, Pejabat Tinggi Korem Gatam Ikut Rapat Staf Dengan Jenderal Bintang 2
BACA JUGA:Kodim 0405 Lahat Terjunkan 4 Unit Tank Perang dan Puluhan Motor CRF dan KLX, Ada Apa Nih
Bagi warga Tanjung Menang dan warga desa lainnya, program TMMD ini adalah harapan baru yang dinantikan selama ini, salah satu program bakti TNI membantu pemerintah daerah.
Dalam percepatan pembangunan sarana prasarana dan infrastruktur bagi masyarakat yang tinggal di pedesaan dan di daerah terpencil.