PANGKALPINANG, KORANPALPRES.COM - Danrem Gaya Brigjen TNI Safta Feryansyah, S.E.,S.I.P.,M.Han beserta Ketua Persit KCK Koorcabrem 045 PD II Sriwijaya Ny. Mona Safta Feriansyah kunjungi Makodim Bangka, Kamis 29 Agustus 2024.
Setibanya di Makodim Bangka Komandan Korem Gaya dan Ibu disambut langsung oleh Komandan Kodim (Dandim) Bangka Letkol Arh Agung Rakhman Wahyudi didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XL DIM Bangka.
Usai menerima laporan Dandim Bangka, Komandan Korem Gaya menerima pengalungan kain cual dan sajian tarian sekapur sirih.
Dan hormat jajar oleh prajurit Kodim Bangka serta penyambutan dari Forkopimda Kota/Kabupaten serta tokoh agama.
Selama berada di Makodim Bangka, Danrem melihat video profil satuan dan menerima paparan satuan dari Dandim. Diakhir kegiatan Kunjungan Kerja Danrem ke Kodim Bangka.
Komandan Korem Garuda memberikan pengarahan kepada prajurit, PNS, Persit Kodim Bangka dan memberikan bingkisan kepada anak anggota Kodim yang berprestasi serta memberikan cindera mata kepada Dandim.
Turut hadir dalam kunjungan tersebut para Kasi Korem Gaya, Kasdim Bangka, para Pasi Kodim Bangka, Perwira, Bintara, Tamtama, PNS jajaran Kodim Bangka dan Ibu-ibu Persit Kodim Bangka.
Sebelumnya, Festival musik TMMD ke-121 Tahun 2024 Kodim Bangka, malam ke-2 babak Penyisihan tak kalah seru dan menariknya, bahkan sosok Danrem Gaya Brigjen TNI Safta Feryansyah menjadi pusat perhatian.
BACA JUGA:Rapat Paripurna DPRD Kota Sungai Penuh, Ternyata Ada Pejabat Tinggi Kodim Kerinci
BACA JUGA:Ada Sosok Danrem Gapo di Latmagab Super Garuda Shield, Berikut Buktinya
Kegiatan tersebut bertempat di Coffeshop yang beralamat di Jalan Solihin GP Pangkalpinang, Provinsi Bangka Jumat 9 Agustus 2024.
Babak penyisihan di hari ke dua ini menampilkan 10 Band yang di laksanakan tadi malam, dan yang mengejutkan lagi di babak penyisihan hari ke 2 ini langsung di tonton oleh danrem Gaya, Brigjen TNI Safta Feryansyah.
Adapun Para peserta band yang lolos ke Grand Final festival TMMD ke-121 kodim Bangka, Aquila Jazz, Sunkist, Keramat, Gerombolan Lama, The Badokerss, dan The Groove dan akan mengikuti Grand Final pada tanggal 12 Agustus nanti.