KAYUAGUNG, KORANPALPRES.COM – Ratusan massa Desa Pedamaran VI, Kecamatan Pedamaran, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) geruduk ke Kantor Camat Pedamaran, Senin 9 September 2024.
Aksi tersebut dilakukan dengan beberapa tuntutan terhadap kepimpinan kepala desa (Kades) selama ini.
Salah satunya, warga menginginkan kades mundur dari jabatannya.
Terungkap dalam aksi unjuk rasa ini, masyarakat banyak merasakan permasalahan. Yakni selama dipimpin oleh kades Makmun Murid.
BACA JUGA:MEMANAS!! Ribuan Pendemo Lintas Parpol Depan Geruduk Kantor Pemkab Lahat, Ini Tuntutannya
Dalam aksinya pendemo mengungkapkan jika sang kades dinilai gagal dalam memimpin desa Pedamaran VI.
Hal ini diakui warga banyaknya dugaan penyimpangan yang telah dilakukan sang kades.
Diantaranya uang bantuan pemerintah, diduga uang tersebut dipakai untuk kepentingan pribadi. Selain itu masyarakat juga menilai pengangkatan beberapa perangkat desa yang merupakan kroni kroninya.
Hal ini dilakukan ada dugaan agar tindak tanduknya dalam melakukan penyelewengan uang bantuan berjalan mulus.
BACA JUGA:Ratusan Massa PAC Pemuda Pancasila Geruduk Kejari PALI, Ini Sebabnya
"Aksi kami hari ini murni untuk kepentingan masyarakat Pedamaran tanpa ada kepentingan yang lain. kami ingin menyelamatkan desa yang kami cintai," ujar salah satu pendemo.
Diungkapkan pendemo, aksi demo ini jangan sampai desa ini dipimpin orang salah yang hanya mementingkan kepentingan pribadi.
"Jadi untuk itu kami mendesak pihak kecamatan Pedamaran untuk merekomendasikan kepala desa ke Badan Pemerintahan Desa kabupaten OKi untuk dipecat," jelasnya.
Masih kata mereka, kepada pihak penegak hukum untuk menyelidiki aliran dana yang diduga diselewengkan oleh kades Makmun dan kroninya.
BACA JUGA:Kepsek, Guru dan Siswa SMPN 3 Lahat Geruduk Pendopoan Rumdin Bupati Lahat, Ada Apa Gerangan