PSSI ingin Mees Hilgers dan Eliano Reijnders bisa segera membela timnas Indonesia pada Oktober 2024.
Dijadwalkan, timnas Indonesia akan menantang Bahrain dan China pada laga Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Timnas Indonesia terlebih dahulu berjumpa Bahrain pada laga ketiga Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Internasional Bahrain, Riffa, Bahrain, 10 Oktober 2024.
Selanjutnya, timnas Indonesia akan melawan China pada laga keempat Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Qingdao Youth Football, Qingdao, China, 15 Oktober 2024.
"Untuk Mauro Zijlstra belum ya."
"Kami sedang maksimalkan dua ini (Mees Hilgers dan Eliano Reijnders) untuk diproses," kata Yunus Nusi kepada awak media.
Usai disetujui DPR, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders akan dilanjutkan dalam Rapat Paripurna.
Setelah itu, berkas mereka akan dilanjutkan ke Kementerian Sekertariat Negara (Mensesneg).
Apabila setelah diterbitkan surat keputusan itu, mereka akan langsung melanjutkan proses selanjutnya.
Kedua pemain itu bakal mengambil sumpah di Kemenkumham dan langsung membuat KTP dan Paspor Indonesia.
Mauro Zijlstra sendiri menyadari bahwa perlu waktu lama buatnya untuk bisa membela Timnas Indonesia.
Dalam akun YouTube VoetbalPrimeur, ia mengungkapkan kapan bisa gabung Timnas Indonesia.
Tepatnya pada tahun 2025 mendatang.
"Ya saya pikir itu akan terjadi (gabung tahun depan) jika tidak ada halangan apa pun," kata Mauro Zijlstra menjawab pertanyaan VoetbalPrimeur.