PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Irwasda Polda Sumsel, Kombes Pol Feri Handoko Soenarso, SIK, SH mengajak personel Polri untuk menjadikan peringatan Maulid Nabi menjadi momentum untuk menunjukkan sekaligus menumbuhkan karakter diri yang telah dicontohkan oleh Rasulullah Muhammad SAW.
Irwasda Polda Sumsel, Kombes Pol Feri Handoko Soenarso, SIK, SH mewakili Wakapolda Sumsel Brigjen Pol M. Zulkarnain, SIK, M Si menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H, di Masjid Assa'adah Polda Sumsel, Kamis 19 September 2024.
“Ini menjadi penting karena kondisi bangsa dan negara kita dihadapkan dengan berbagai masalah sosial yang memerlukan keberadaan umat dalam memberikan kontribusi," ujarnya.
Bahkan juga dalam hal membangun komunikasi antar umat beragama, guna menjaga Harkamtibmas diwilayah Polda Sumsel.
BACA JUGA:Wah! Irjen Pol A Rachmad Wibowo Dipercaya Jadi Wakil Kepala BSSN, Berikut Buktinya
BACA JUGA:Program Polsanak, Ini Dilakukan Satlantas Polres Prabumulih Bersama TK Permata Indah
Peringatan Maulid Nabi ini katanya merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah SWT.
“Karena hal ini juga merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari kebijakan Pimpinan Polri, dalam rangka peningkatan moril anggota dan PNS Polri beserta keluarganya,” lanjutnya.
Kebijakan Pimpinan Polri berkaitan dengan peningkatan moril ini katanya, perlu untuk disambut guna membangun jiwa dan keyakinan.
Serta mendorong semangat untuk meningkatkan kinerja, yang bermuara kepada peningkatan profesionalisme Polri yang agamais dalam pelaksanaan tugas tugas melayani masyarakat
BACA JUGA:Sambangi Masyarakat Pesisir Sungai Musi, Ini Dilakukan Karo Provoost Div Propam Polri
BACA JUGA:Jatanras Polda Sumsel Tangkap Spesialis Pencurian Rokok di 2 Ritel Modern Termuka, Begini Tampangnya
Dalam peringatan ini, tema yang diangkat adalah “Dengan Meneladani Akhlak Rasulullah SAW, Kita Tingkatkan Keimanan dan Kinerja Guna mewujudkan Pemilukada Aman dan Sukses".
“Esensi dari peringatan ini dapat kita jadikan sebagai motivasi untuk peningkatan visi dan misi Polri sebagai alat negara penegak hukum, pengayom, pelindung dan pelayan masyarakat,” pungkasnya.
Kegiatan tersebut diikuti para Pejabat Utama Polda,PKKM Polda Sumsel,Pamen, Perwira perwakilan personel Polda Sumsel dan ASN Polda Sumsel, dengan menghadirkan penceramah Al Ustadz H.Arwandi Zainuri, S Ag.