Puting Beliung Hantam 3 Desa di Ogan Ilir, 26 Rumah Rata Luluh Lantak, BPBD Bangun Tenda Darurat

Sabtu 28 Sep 2024 - 22:22 WIB
Reporter : Dian Cahyani Fitri
Editor : Dian Cahyani Fitri

Puluhan personel BPBD Ogan Ilir ditempatkan di lokasi terdampak angin puting beliung.

BACA JUGA:Puluhan Rumah di Kawasan Anak Petai Prabumulih Porak Poranda Diterjang Puting Beliung, Begini Kondisinya

BACA JUGA:Waspada Bencana Puting Beliung di Masa Pancaroba, Musim Hujan Bahaya Mengintai

"Kami mendirikan tenda posko, ada petugas Dinkes juga untuk melayani masyarakat yang terdampak," kata Edi.

Terkait adanya angin puting beliung ini, Kapolres Ogan Ilir, AKBP Bagus Suryo Wibowo, melalui Kapolsek Tanjung Raja AKP Zahirin, memberikan bantuan sosial berupa paket sembako.

"Bantuan ini diberikan kepada korban bencana alam di wilayah hukum Polsek Tanjung Raja," ujar Kapolsek. 

Penyerahan bantuan paket sembako ini diberikan kepada korban bencana alam angin puting beliung di Desa Kota Daro 1, Kecamatan Rantau Panjang, Kabupaten Ogan Ilir.

BACA JUGA:Bantu Korban Puting Beliung, Polres Pagaralam Lakukan Hal Ini

BACA JUGA:Antisipasi Banjir, Tanah Longsor dan Angin Puting Beliung Kodim 0420/Sarko Apel Siaga Bencana

"Sembako tersebut merupakan bantuan dari Kapolres Ogan Ilir AKBP Bagus Suryo Wibowo, yaitu, berupa beras 14 karung, telur 14 karpet dan mie instan 7 dus," terangnya. 

Kapolsek Tanjung Raja menyatakan, bahwa bantuan tersebut diharapkan dapat meringankan beban korban dan keluarganya dalam menghadapi musibah tersebut.

"Kami juga mengimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada terhadap cuaca yang tidak menentu, demi keselamatan dan keamanan bersama," harapnya.

Kapolsek Tanjung Raja juga meminta kepada pihak pemerintahan desa yang ada di wilayah hukum Polsek Tanjung Raja, supaya selalu memantau warganya yang terdampak musibah. 

BACA JUGA:Puting Beliung Robohkan Rumah Warga, BPBD Prabumulih Ingatkan Untuk Waspada

BACA JUGA:Koramil 426-02/Menggala Gerak Cepat Bantu Warga Korban Angin Puting Beliung

"Mohon kiranya melaporkan kepada kami apabila terjadinya permasalahan," tutupnya.

Kategori :