Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Ambil Sumpah WNI di Kedubes RI Untuk Belanda Senin Besok

Minggu 29 Sep 2024 - 18:49 WIB
Reporter : Citra Utama
Editor : Citra Utama

Sementara itu, Eliano Reijnders saat ini bermain untuk klub Belanda PEC Zwolle.

BACA JUGA:Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Dapat Perlakuan Istimewa, Ambil Sumpah WNI di Belanda Pekan Depan

BACA JUGA:SAH! DPR Restui Naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders, Biar Timnas Indonesia Tambah Gahar

Kompetisi di Liga Belanda sampai saat ini tetap bergulir, bahkan Mees Hilgers diketahui baru saja bermain bersama FC Twente melawan Manchester United.

Pemain keturunan Indonesia itu membantu FC Twente menahan imbang Manchester United 1-1 dalam laga pertama Europa League 2024/2025 di Old Trafford, Kamis 26 September 2024.

Baik Mees Hilgers maupun Eliano diketahui masih sibuk bersama klub masing-masing.

Lantaran itulah pengambilan sumpah sebagai WNI dilakukan di Belanda. 

Kemenkumham rencananya diwakili Dirjen AHU Cahyo Rahadian Muzhar, disaksikan Dubes RI untuk Belanda Mayerfas serta perwakilan PSSI yang kemungkinan diwakili Arya Sinulingga.

Setelah pengambilan sumpah sebagai WNI, keduanya akan membuat tanda pengenal (KTP) dan paspor Indonesia. 

Dari situ dokumen keduanya akan didaftarkan ke FIFA.

Kedua pemain harus didaftarkan PSSI ke FIFA untuk perpindahan asosiasi dari Belanda (KNVB) ke Indonesia (PSSI). 

Biasanya proses ini tak berlangsung lama.

Bila tak ada kendala, keduanya bisa membela Timnas Indonesia.

Jadwal terdekat Indonesia adalah melakoni dua laga tandang melawan China dan Bahrain pada 10 dan 15 Oktober 2024.

 

Kategori :