Ada Anggota BNNP Sumsel di kantor Desa Gasing, Apa Tujuannya?

Rabu 13 Nov 2024 - 20:18 WIB
Reporter : Kurniawan
Editor : Kurniawan

BANYUASIN, KORANPALPRES.COM - Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sumatera Selatan (Sumsel) melaksanakan bimbingan teknis lifeskill bagi masyarakat kawasan rawan Narkoba di wilayah Perdesaan.

Kali ini yang menjadi sasarannya di Kantor Desa Gasing, Kabupaten Banyuasi yang diselenggarakan dari Senin 11 November hingga Rabu 13 November 2024.

Dengan menerjunkan tiga anggota BNNP Sumsel yakni Dempi Hariani, SKM., MM, Widya Arsita, SKM dan Kartika Puspita Sari, S. H.

"Benar kita melakukan bimbingan teknis lifeskill bagi masyarakat kawasan rawan Narkoba di wilayah Perdesaan," ujar Widya, Rabu 13 November 2024.

BACA JUGA: Wah! Ada Anggota BNNP Sumsel di SMPN 44 Palembang, Ada Apa?

BACA JUGA:Kembali, Cara Ini Dilakukan BNNP Sumsel Atasi Bahaya Narkoba, Kali Ini Sasar Pegawai BBPOM

Ia menjelaskan, bahwa tim pemperdayaan masyarakat BNNP Sumatera Selatan melaksanakan kegiatan bimbingan teknis lifeskill bagi masyarakat kawasan rawan Narkoba di Perdesaan.

Kegiatan ini diikuti 10 orang mantan penyalahguna narkoba dan 6 orang pendamping dari Desa Gasing.

Kegiatan dilaksanakan untuk mengubah masyarakat menjadi produktif dan mengubah perekonomian para peserta.

"Kita mengajarkan masyarakat Desa Gasing untuk berwirausaha dan memberikan bekal keterampilan budidaya jamur tiram di Desa Gasing Kabupaten Banyuasin," katanya.

BACA JUGA:Kolaborasi Apik dengan BNN Optimalkan P4GN, Pemprov Sumsel Punya Strategi Jitu, Coba Tebak!

BACA JUGA:Wah! Ada Tes Urine Dilakukan BNNP Sumsel Terhadap Karyawan PT Astaka Dodol, Apa Tujuannya?

Bahkan juga memberikan bekal keterampilan budidaya Ikan Lele dengan sistem Bioflog di Desa Gasing Kabupaten Banyuasin

Sebelumnya, Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sumatera Selatan (Sumsel) melaksanakan kegiatan Pembinaan dan pemahaman tentang Narkoba kepada siswa SMPN 44 Palembang, Senin 11 November 2024.

Hal ini berdasarkan pada surat permintaan penyuluhan narkoba dari SMP Negeri 44 Palembang yang digelar di ruang Laboratorium SMP Negeri 44 Palembang.

Kategori :