5 Tips Jitu Diet Tetap ON Saat Perayaan Natal, Pilih Camilan Sehat dan Bikin Liburan Seru!

Rabu 20 Nov 2024 - 06:37 WIB
Reporter : Suci Wulandari
Editor : Trisno Rusli

KORANPALPRES.COM - Natal merupakan momen penuh sukacita yang identik dengan makan enak dan kumpul bareng keluarga. Tapi, buat kamu yang lagi diet, jangan khawatir!

Tetap bisa kok menikmati kumpul-kumpul Natal tanpa merusak dietmu.

Kamu bisa menikmati hidangan Natal yang lezat seperti ayam panggang dengan saus cranberry, kue kering tradisional, dan puding Natal, tanpa harus merasa bersalah dan khawatir dengan berat badan.

Rahasianya dengan menjalankan 5 tips jitu berikut:

BACA JUGA:9 Cara Menyambut Hari Natal Agar Semakin Berkesan, Apa Saja?

BACA JUGA:Kapan Waktu Terbaik Memasang Dekorasi Natal di Rumah? Yuk Dicatat!

1. Rencanakan Menu Sehat

Sebelum Natal, siapkan menu yang sehat dan lezat. Pilih sayuran warna-warni, daging ikan, dan ubi jalar.

Ganti mentega dengan minyak zaitun dan tambahkan rempah-rempah buat rasa lebih nendang.

Makan enak tetap sehat, kan? Bayangkan, kamu bisa menikmati hidangan Natal seperti ayam panggang dengan saus cranberry yang lezat, tapi dengan tambahan sayuran hijau seperti brokoli dan bayam untuk menambah serat dan nutrisi.  

BACA JUGA:7 Film Action Seru Isi Liburan Natal 2024, Ada Red One Film Terbaru yang Siap Menghibur!

BACA JUGA:Hanya Ada di Indonesia, 5 Adat Perayaan Natal Paling Istimewa, Ada Wayang Wahyu

Selain itu, jangan lupa untuk mempersiapkan hidangan pembuka yang sehat dan mengenyangkan, seperti salad buah segar dengan dressing rendah kalori atau hummus dengan sayuran potong.

Dengan begitu, kamu bisa mengurangi keinginan untuk makan berlebihan saat hidangan utama disajikan.

2. Porsi Terkendali

Kategori :