Lembab dan Berjamur! 7 Cara Mengatasi Tembok Rembes, Dinding Makin Kinclong

Kamis 21 Nov 2024 - 07:00 WIB
Reporter : Gandi
Editor : Gandi

7 Cara Mengatasi Tembok Rembes Dijamin Dinding Makin Kinclong

KORANPALPRES.COM- Saat musim hujan sekarang ini, kita sering menemukan masalah pada bangunan rumah kita, salah satunya yaitu tembok rembes.

Tembok Rembes sendiri merupakan kondisi dimana tembok maupun dinding mengalami kebocoran sehingga dapat membuat lembab serta tampak terlihat noda bekas resapan air.

Jika kalian merembes dibiarkan begitu saja akan menjadi serius, tidak hanya tak enak dipandang, tembok rembes juga menyebabkan kerusakan struktur dinding rumah, pengelupasan cat, hingga pertumbuhan jamur sehingga berdampak pada kesehatan.

Berikut ini 7 Cara Mengatasi Tembok Rembes, Dinding Makin Kinclong, bisa kalian praktekan.

BACA JUGA:Kapan Waktu Terbaik Memasang Dekorasi Natal di Rumah? Yuk Dicatat!

BACA JUGA:7 Aktivitas Inspiratif yang Bisa Dilakukan di Rumah Saat Liburan Sekolah, Biar Anak Tak Bosen Saat Libur!

Cara Mengatasi Tembok Rembes

1. Identifikasi sumber rembesan air

Cara mengatasi tembok rembes yang pertama adalah mencari tahu sumber rembesan tersebut. Periksalah atap, dinding, dan area sekitarnya untuk menemukan kerusakan atau masalah lain yang dapat menyebabkan tembok rembes.

2. Perhatikan sirkulasi udara ruangan

BACA JUGA:Deretan Warna Cat yang Sebaiknya Dihindari untuk Dinding Luar Rumah!

BACA JUGA:5 Aroma yang Ampuh Usir Tikus dari Rumah, Taktik Jitu Tanpa Perangkap!

Jika tembok rembes tersebut berada di ruang tertutup, segeralah buka ventilasi rumah agar sirkulasi udara dan sinar matahari lebih baik. Hal ini dapat mencegah tumbuhnya pertumbuhan jamur dan bakteri pada tembok rembes yang lembap.

Sirkulasi udara yang buruk juga dapat memperlambat proses pengeringan sehingga memungkinkan tembok lembap lebih lama. Selain itu, sinar matahari juga berperan penting dalam mengurangi kelembapan di sekitar dinding sehingga mengurangi pertumbuhan jamur.

3. Menutup retakan pada tembok

Jika kamu menemukan retak rambut pada tembok yang rembes, lakukanlah perbaikan terlebih dahulu. Perbaiki keretakan tembok dengan membersihkan dan mengisi retakan menggunakan material pengisi retakan atau plester anti-rembes.

Kategori :