4. Snapdragon 4 Series
Kalau Snapdragon sebelumnya diperuntukkan bagi perangkat menengah ke atas, tidak begitu dengan Snapdragon 4 Series sebab cip ini didesain untuk perangkat low end, tetapi dengan performa maksimal.
Seri ini memberikan dukungan jaringan internet dengan kecepatan tinggi. Di samping itu, Snapdragon seri 4 juga dibilang mampu menghadirkan kualitas kamera yang maksimal. Itu sesuai kelasnya dengan dukungan layar hingga full HD.
• Snapdragon 4 Gen 1 Mobile Platform
• Snapdragon 460 Mobile Platform
• Snapdragon 435 Mobile Platform
• Snapdragon 439 Mobile Platform
• Snapdragon 429 Mobile Platform
• Snapdragon 450 Mobile Platform
BACA JUGA:Chipset Snapdragon 8 Gen 4 Jadi Hak Ekslusif Xiaomi untuk Peluncuran Pertama
5. Snapdragon 2 Series
Terakhir, ini merupakan edisi lama dari Qualcomm Snapdragon. Cip ini dulu diperuntukkan bagi ponsel entry level dengan harga super murah. Namun, cip ini sudah tidak lagi dikembangkan sejak tahun 2018.
• Qualcomm 215 Mobile Platform
• Snapdragon 212 Mobile Platform
• Qualcomm 205 Mobile Platform