Jumat Berkah OMIK FAHUM UIN Raden Fatah, Wakil Rektor III Syahril Jamil Beri Komentar Mencengangkan

Jumat 13 Dec 2024 - 16:28 WIB
Reporter : M Iqbal
Editor : M Iqbal

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM – Organisasi Mahasiswa Intra Kampus (OMIK) Fakultas Adab dan Humaniora (FAHUM) Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang kembali menggelar kegiatan inspiratif.

Kegiatan inspiratif kali ini bertajuk Jumat Berkah: Dari Kita Untuk Kita. 

Acara ini antara lain diwarnai berbagai rangkaian kegiatan yang mengedukasi dan menginspirasi.

Istimewanya lagi acara ini melibatkan seluruh civitas akademika di lingkungan FAHUM UIN Raden Fatah Palembang.

BACA JUGA:Momen Berharga! FAHUM UIN Raden Fatah Palembang Mantapkan Sinergi dengan 2 Kampus Besar di Indonesia

BACA JUGA:Gandeng Narasumber 4 Negara, FAHUM UIN Raden Fatah Implementasikan Distingsi Kajian Melayu Islam

Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan dan Kelembagaan Fitria, M.Hum menyebutkan, kegiatan ini mencakup 5 rangkaian acara antara lain:

1. Launching Kelas Menulis Mahasiswa AKSARA (Asah Kemampuan Studi dan Analisis Riset Akademik), sebuah program pembinaan menulis yang dirancang untuk meningkatkan keterampilan literasi akademik mahasiswa.


Wakil Rektor III UIN Raden Fatah Palembang Syahril Jamil didampingi Dekan FAHUM Endang Rochmiatun dan jajaran berfoto bersama para pengurus OMIK.--fahum uin rf for koranpalpres.com

2. Launching Komunitas Pecinta Lingkungan Green Campus Tsamar (Tim Sahabat Alam, Mahasiswa Ramah Lingkungan), sebuah komunitas mahasiswa yang berkomitmen terhadap pelestarian lingkungan kampus hijau.

3. Senam Bersama, untuk menjaga kesehatan fisik sekaligus mempererat kebersamaan.

BACA JUGA:Di Depan Mahasiswa FAHUM UIN Raden Fatah, Dosen Ilmu Budaya UGM Sentil Kebebasan Berpendapat di Era Digital

BACA JUGA:Ga Cuma Unggul Akademik! Lulusan Fahum UIN Raden Fatah Dibekali Keterampilan yang Relevan Dunia Kerja

4. Penanaman Apotik Hidup, sebagai langkah nyata penghijauan lingkungan dan edukasi tanaman obat.

5. Santap Kolak Bersama, sebagai penutup yang hangat dan menciptakan kebersamaan di antara peserta.

Kategori :