MARTAPURA, KORANPALPRES.COM - Dalam upaya mendukung program Presiden RI di bidang ketahanan pangan.
Polsek Madang Suku II Polres OKU Timur Polda Sumsel melakukan pengecekan penanaman jagung di Lahan Pospol Madang Suku III.
Pengencekan lahan jagung tersebut di pimpin langsung Kapolsek Madang Suku II, IPTU Syahirul Alim S.Psi yang berada di lahan Poslpol Madang Suku III di Desa Batumarta VI, Kabupaten OKU Timur
Kegiatan tersebut turut diikuti oleh Kapospol Madang Suku III, Aipda Ribudi dan Bhabinkamtibmas Polsek Madang Suku II Aipda Devi Nurtanio.
BACA JUGA:Kenapa Jagung Bakar Selalu Ada di Tahun Baru? 7 Alasan Seru yang Bikin Kamu Ngiler dan Bernostalgia!
BACA JUGA:Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Lapas IIB Martapura Panen Sayuran Hortikultura
Kapolsek Madang Suku II, IPTU Syahirul Alim S.Psi mengatakan, kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan produksi pangan serta mendukung program dari Presiden RI.
"Adapun lahan Ketahanan Pangan Jagung Polsek Madang Suku II dtanam pada hari Senin Tanggal 23 November 2024, dengan Luas 25 Meter x 27 Meter," katanya.
Saat ini jagung tersebut rata-rata ketinggian sudah mencapai 30 cm.
Kapolsek berharap para petani dapat terus berpartisipasi aktif dalam mendukung dan menyukseskan program Presiden RI dalam bidang ketahanan pangan.
BACA JUGA:Sukseskan Program Ketahanan Pangan, Pemkab Lahat Berkolaborasi dengan Polres Tanam Benih Ini
BACA JUGA:Petani di OKU Timur Curhat di Medsos, Keluhkan Harga Jagung Merosot Tajam, Ini yang Jadi Penyebabnya
"Saya mengajak para petani dan masyarakat untuk dapat terus bersama-sama mendukung dalam meningkatkan program ketahanan pangan," pungkasnya.