IKADI Sumsel Periode 2025-2030 Dilantik! SMB IV Nyatakan Dukungannya Luar Biasa

Minggu 12 Jan 2025 - 21:57 WIB
Reporter : M Iqbal
Editor : M Iqbal

“Banyak hal yang terjadi di masyarakat, pelanggaran sosial banyak terjadi, dimana saat ini maraknya judi online, peredaran narkotika, dan kenakalan remaja lainnya,” singgung Edward.  

BACA JUGA:SMB IV kepada Ratu Dewa, 2 Hal yang Wajib Dipenuhi Walikota Palembang Periode 2024-2029, Simak Ya!

BACA JUGA:SMB IV Audiensi Pj Gubernur Elen Setiadi, Bikin Kesepakatan Besar Hidupkan Marwah Melayu di Sumsel

“Kami menghimbau IKADI yang merupakan wadah dari para da’i untuk turut andil dalam pembangunan mental spiritual di kalangan masyarakat melalui dakwah-dakwahnya,” tandasnya.

Dibincangi usai acara, SMB IV Jayo Wikramo RM Fauwaz Diradja turut menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat kepada DPW IKADI Sumsel yang baru dilantik.

“Mudah-mudahan IKADI dapat mengemban amanah ini sebaik-baiknya sebagai dai yang istiqomah mendakwahkan agama Islam

dimana IKADI ini memiliki tujuan yang sangat mulia dan baik serta bermanfaat,” tutur SMB IV.

BACA JUGA:Peduli Pelestarian Arsip Sejarah, SMB IV dan Museum Dr AK Gani Raih Penghargaan Walikota Palembang

BACA JUGA:Unik! Inilah Cara KPU dan Kobar 9 Sosialisasikan Pilkada Kota Palembang, SMB IV Beri Respon Tak Terduga

Beliau menyatakan masyarakat pastinya sangat merasakan manfaat dari IKADI Sumsel ini sebagaimana dikatakan bahwa IKADI itu mengajak bukan mengejek, membina bukan menghina, dan merajut bukan untuk menghasut.

“Jadi selamat buat semuanya, mudah-mudahan IKADI bisa bersinergi dengen Pemprov Sumsel dan semua stakeholder sehingga IKADI kedepan lebih besar dan lebih bermanfaat,” pungkasnya.

 

Kategori :