Ini Tempat Jajanan Murah Meriah, Jika Kamu Datang ke Pagaralam ( bagian 1)

Sabtu 23 Dec 2023 - 16:21 WIB
Reporter : Eko Wahyudi
Editor : Eko Wahyudi

Bukan berarti tidak ada penjual camilan di sini. Banyak penjual goreng-gorengan, martabak kari atau martabak manis, dan berbagai camilan lain. Juga ada seblak, dan variasi olahan berbahan mi lainnya. 

Jika ingin mencari buah-buahan banyak juga penjual buah sampai larut malam masih ramai pembeli.

Terutama ketika sedang musim buah seperti durian, duku dan lainnya.

2. Kawasan Talang Jawa sampai ke arah Terminal Nendagung 

BACA JUGA:Bahan dan Cara Membuat Gunjing Jajanan Khas Ogan Ilir

Seperti di pasar mambo, para pedagang di sini kebanyakan yang baru buka sore hari sampai malam hari.

Biasanya mereka pedagang yang memakai gerobak dorong bukan warung tenda seperti di pasar mambo.. 

Banyak juga  yang punya kedai atau toko. Kalo mereka ini bisa buka sepanjang hari sampai malam karena tidak perlu repot bongkar pasang tenda atau mendorong gerobak.

Di sini juga banyak terdapat beragam menu dari ringan sampai menu makan berat.

BACA JUGA:Yang Penasaran? Begini Cara Membuat Kue Jalat, Jajanan Khas Ogan Ilir

Untuk yang menggemari makanan khas dari berbagai daerah, di sini juga bisa kalian temukan.

Ada bakso malang, batagor atau siomay bandung, sate padang, satu madura atau jawa sampai martabak jakarta, dan martabak manis Bangka. 

Beberapa bahkan ada makanan dari luar seperti kebab arab, dan beberapa makanan jepang,cina  atau korea. Juga makanan kari India atau Pakistan.

Tentu saja pasti ada pempek palembang, model, atau  tekwan. Tidak ketinggalan jajanan tradisional seperti lupis, kue lapis, dan jajanan pasar lainnya. 

BACA JUGA:6 Jajanan Khas Ogan Ilir, No 3 Namanya Jorok Tapi Bikin Ketagihan

Beragam minuman seperti aneka macam es, seperti es oyen, thai tea, boba dan lainnya juga cukup ramai pembelinya.

Kategori :