Dengan perkiraan kondisi lalu lintas yang lebih akurat serta perkiraan waktu tiba yang lebih presisi.
Ketika harus memarkirkan mobil dalam jarak antara 200 meter hingga 2 km sebelum lokasi tujuan, Hyundai Bluelink melalui fitur Last Mile Navigation akan mengirimkan panduan navigasi lanjutan dari tempat parkir ke lokasi tujuan melalui smartphone.
Disamping itu, ada juga fitur Previous Destinations yang akan memberikan pengguna informasi seputar lokasi yang sempat dikunjungi sebelumnya untuk memudahkan pengguna mengunjungi kembali lokasi-lokasi tersebut.
BACA JUGA:Karyawan XL Axiata Bangun Sarana Air Bersih di Brebes
Pada New PALISADE terdapat fitur Hyundai Bluelink terbaru yang belum pernah disematkan sebelumnya.
Berupa View Around My Vehicle yang memungkinkan pengguna dapat mengambil gambar disekitar kendaraan menggunakan kamera 360 melalui smartphone.
Hyundai Bluelink kini juga menyajikan informasi cuaca di lokasi sekitar untuk hari ini serta perkiraan cuaca melalui fitur Weather.
Tidak ketinggalan, tersedia juga fitur Personal Service yang memungkinkan pengguna untuk menautkan informasi agenda personal pada smartphone ke menu Calendar di head unit kendaraan.
BACA JUGA:Di Indonesia Aja! Wings Air Ramaikan Rute Penerbangan Unik 2024, Buka Akses ke Destinasi Tersembunyi
Pengguna juga dapat menggunakan fitur built-in Voice Command yaitu memberikan perintah suara setelah menekan tombol khusus di kemudi untuk mengatur suhu.
Lalu membuka atau menutup jendela, membuka pintu bagasi, mengontrol sistem infotainment, membuat panggilan telepon, dan lain-lain.
Sekarang, pengguna juga dapat melakukan pembaruan Map dan sistem infotainment secara over-the-air (OTA) yang akan diperiksa secara berkala dan diunduh secara otomatis saat tersedia.
Inovasi fitur dan layanan lainnya yang ada di Hyundai Bluelink termasuk Stolen Vehicle Tracking & Stolen Vehicle Immobilization.
BACA JUGA:Pertamina Sumbang PBB dan BPHTB Terbesar Kota Palembang Tahun 2023
Fitur ini akan beroperasi pada saat terjadi percobaan pencurian kendaraan dengan cara mengirimkan notifikasi ke smartphone pelanggan.
Dan menghentikan mobilisasi kendaraan secara total pada saat pelanggan menghubungi Call center.