PALEMBANG,KORANPALPRES.COM- Anda mau keluar masuk di Kompleks Perkantoran Terpadu atau KPT Tanjung Senai saat akan menyaksikan artis ibu Kota Nassar dan Rita Sugiarto manggung?
Jika ingin menyaksikan, Anda harus memperhatikan jalur mana kendaraan anda bisa masuk ke KPT Tanjung Senai, dan jalur mana yang bisa keluar. Biar tidak diminta putar balik oleh petugas.
Hari ini Minggu 7 Januari 2024, Kabupaten Ogan Ilir tepat berumur 20 tahun. Dalam rangka ini, Pemkab Ogan Ilir menggelar berbagai kegiatan, mulai lomba dan Ogan Ilir Expo, dan lain sebagainya.
Bahkan Pemkab Ogan Ilir akan menghadirkan artis ibu kota untuk menyemarakkan HUT Ogan Ilir ke 20 sekaligus menghibur masyarakat Bumi Caram Seguguk julukan Kabupaten Ogan Ilir.
BACA JUGA:Waduh! Perahu Bidar yang Dipacu Bupati Ogan Ilir Terbalik, Cek Kondisinya
Nah, malam ini, Minggu 07 Januari 2024, Nassar dan Rita Sugiarto akan manggung di KPT Tanjung Senai yang akan disokong jebolan KDI dan Rising Star Dangdut, Kadafi dan Udin.
Berkaitan dengan ini, pihak Satuan Lalu Lintas Polres Kabupaten Ogan Ilir sudah melakukan rekayasa lalu lintas, agar tidak terjadi kemacetan di jalan menuju KPT Tanjung Senai.
Menurut Kasat Lantas Polres Ogan Ilir, AKP Nofrizal Dwiyanto, pada malam puncak pembukaan HUT Ogan Ilir pihaknya akan menerapkan satu lajur di jalan simpang Koramil dan Pemda lama menuju KPT Tanjung Senai.
"Saat masuk dari Simpang Koramil masih normal, tapi arah sebaliknya kita tutup menjelang dan saat konser, kalau masih ada yang melintas kita minta putar balik, biar tidak terjadi kemacetan," tuturnya.
BACA JUGA:Kecelakaan Maut di Tol Palindra, Caleg DPRD Ogan Ilir Meninggal
BACA JUGA:Catat! Ini Agenda Kegiatan Dalam Rangka HUT Ogan Ilir ke 20 Tahun 2024
Saat selesai konser jalan tersebut akan dioperasikan kembali secara normal. "Kalau mau pulang, konser selesai kita buka lagi. Silakan, bisa semua, mau jalur mana keluar," ungkap Kasat.
Untuk jalan lain, mau keluar masuk KPT Tanjung Senai, untuk nonton konser katanya tetap normal, baik dari Desa Burai, Simpang Sakatiga, dan Sejaro Sakti.
"Kalau tiga akses jalan ini normal, baik masuk maupun keluar, jelang artis tampil, saat artis tampil, dan selesai artis tampil bisa dilalui, silakan" terang AKP Nofrizal.