Sebelumnya, Danrem 044/Gapo wilayah Kodam II/Swj, Brigjen TNI Muhammad Thohir S Sos MM mengikuti Rakor Pengamanan Pemilu Tahun 2024.
BACA JUGA:Cegah Pelanggaran, Puluhan Kendaraan Diperiksa Denpom II/1 Bengkulu Wilayah Kodam II/Swj
BACA JUGA:Kembalikan Fungsi Lahan, Dandim Bangka Wilayah Kodam II/SWj Bersama Pemda Tanam Pohon Serentak
Yang dipimpin oleh Kapolda Sumsel, Irjen Pol Albertus Rachmad Wibowo SIK MIK, bertempat di Gedung Presisi Mapolda Sumsel.
Yang beralamat di Jalan Jenderal Sudirman KM 3,5, Kecamatan Sukarami, Kota Palembang, Rabu 17 Januari 2024.
Kegiatan Rakor Pengamanan Pemilu yang digelar oleh Polda Sumsel bertujuan untuk menyamakan visi, persepsi dan cara bertindak yang sinergis di lapangan.
Untuk mewujudkan Pemilu damai, sejuk dan kondusif, TNI-Polri selaku aparat pengamanan harus berpegang teguh pada asas Netralitas yang telah menjadi komitmen.
Pelaksanaan Pemilu tahun 2024 memiliki potensi tingkat kerawanan yang tinggi, oleh karenanya perlu sinergitas dan soliditas TNI-Polri dan seluruh Jajaran guna suksesnya Pemilu tahun 2024.
Kapolda Sumsel menyampaikan, secara umum terdapat tiga klasifikasi TPS yaitu TPS Rawan, Sangat Rawan dan Kurang Rawan.
“Oleh karena itulah kita butuh duduk bersama di mana kita bisa melibatkan TNI di dalam pengamanan pemilu ini karena kita ketahui bersama TNI sudah mendapat instruksi juga baik dari Panglima TNI maupun dari Kasad untuk bersama-sama mengamankan Pemilu 2024,” ucap Kapolda.
Pada Rakor tersebut, Danrem mengucapkan terima kasih Bapak Kapolda atas arahan yang telah diberikan kepada pihaknya.
BACA JUGA:Panglima TNI: Netralitas, Jaga Citra Positif dan PRIMA
BACA JUGA:Satgas Kizi TNI Konga XXXVII-J Bangun Rumah Singgah di Bangui
Korem siap mendukung rencana yang sudah dibuat. Pihaknya menyiapkan pasukan sekitar 4.000 orang.