PALI - Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkar) Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) mendadak heboh dengan adanya laporan dari warga.
Laporan itu lantaran ada seekor anjing liar yang terjebak masuk ke dalam sumur salah satu warga di Bhayangkara, Kecamatan Talang Ubi, Kabupaten PALI pada Jumat, 27 Oktober 2023.
Karenanya, untuk mengevakuasi anjing liar itu, Dinas Damkar PALI harus menerjunkan lima orang personil andalannya.
Dengan menggunakan tangga dan peralatan penyelamatan lainnya, lima personil Dinas Damkar PALI berusaha mengevakuasi anjing liar tersebut agar bisa keluar dari dalam sumur dengan kedalaman lebih dari satu meter.
BACA JUGA:Wardah Ajarkan Bujang Gadis Fakultas Tarbiyah UIN Raden Fatah Cara Pakai Makeup yang Baik dan Benar
Meskipun proses penyelamatan tersebut berlangsung dramatis karena beresiko anjing yang diselamatkan bisa melukai personil.
Namun, setelah hampir satu jam, upaya lima personil Damkar tersebut akhirnya berhasil mengevakuasi anjing liar yang tercebur itu tanpa ada kendala
"Kita melakukan evakuasi anjing liar masuk ke sumur warga di Bhayangkara," kata Kepala Dinas Damkar dan Penyelamatan Kabupaten PALI, Ibrahim Cik Ading saat dihubungi, Sabtu (28/10/2023).
Ia menerangkan, penyelamatan anjing liar yang masuk kedalam sumur berkat adanya laporan dari warga.
BACA JUGA:ZTE Membangun ‘Digitalisasi Pita Lebar yang Berkembang Pesat’ di Ajang Broadband User Congress 2023
"Pelapor bernama Anjas yang mengatakan ada anjing liar masuk ke dalam sumur. Lalu kita perintahkan lima personil untuk mendatangi lokasi," terangnya.
Lebih lanjut Ibrahim menuturkan, begitu adanya laporan tersebut, pihaknya langsung merespon dan mendatangi lokasi kejadian.
"Evakuasi berlangsung sekitar satu jam menggunakan peralatan rescue dan Alhamdulillah penyelamatan tidak menimbulkan korban luka," tuturnya.
Atas kejadian tersebut, Ibrahim menghimbau, kepada warga apabila ada hal-hal yang perlu penyelamatan segera melapor ke Dinas Damkar.