Partai Gerindra meloloskan tiga orang kadernya untuk duduk di kursi DPRD. Menariknya ketiga kader Partai Gerindra itu adalah tiga petahana yang masih bertahan.
Mereka masing-masing dari Dapil 1,2, dan 3 yang tetap duduk di kursi anggota DPRD Pagaralam
Selain itu seperti lima tahun terakhir posisi wakil ketua 1 DPRD Kota Pagaralam juga masih akan mereka pertahankan.
Ketiga petahana legislatif Partai Gerindra itu adalah Hj Dessy Siska, Juliansi, dan Deddi Stanza.
BACA JUGA:Ini Strategi Jitu Partai Demokrat Prabumulih Jaga Suara di Pemilu 2024
Peraih suara terbanyak ketiga adalah Partai Demokrat. Kali ini Partai Agus Harimurti Yudhoyono ini mengalami peningkatan dari 2 kursi menjadi 3 kursi.
Tidak itu saja, partai yang meloloskan kader mereka yakni Hengki Biantoro, H Syahrol, dan Hendro ini berpeluang menjadi salah satu pucuk pimpinan DPRD Pagaralam.
Partai Demokrat meraih 10.181 suara dan sepertinya akan mengirimkan kadernya sebagai wakil ketua 2 di DPRD Kota Pagaralam.
Berikut adalah nama-nama para anggota DPRD Kota Pagaralam yang baru ditetapkan oleh KPU setelah pleno rekapitulasi lalu.
BACA JUGA:Kapolres Lahat Mediasi Protes Partai PKB Terkait Kotak Suara TPS 02, Ini Hasilnya
Nama- nama itu adalah:
Daerah Pemilihan (Dapil) 1:
1. Rolli Aprianto (PAN) anggota baru
2. H. Syahrol Effendy (Demokrat) anggota baru
3. Hj. Dessy Siska (Gerindra) anggota lama
4. Jenny Shandiyah (Nasdem) wajah lama