KORANPALPRES.COM - The LEGO Group mengambil langkah maju dalam mendukung anak perempuan untuk bereksperimen dan mengekspresikan diri secara kreatif melalui peluncuran kampanye Play Unstoppable.
Kampanye ini bertujuan untuk merayakan potensi tak terbatas anak perempuan dan mengatasi tekanan sosial yang sering kali menghambat kepercayaan diri kreatif mereka.
Studi global baru oleh The LEGO Group menyoroti pentingnya kepercayaan diri kreatif bagi anak perempuan.
Hasil studi menunjukkan bahwa tekanan untuk mencapai kesempurnaan dan pengaruh bahasa sehari-hari dapat menghambat keberanian anak perempuan dalam mencoba hal-hal baru dan mengembangkan ide-ide kreatif mereka.
BACA JUGA:Buruan Daftar! OPPO Gelar Kompetisi Foto #LebihDekatLebihBermakna, Catat Tanggalnya
BACA JUGA:E Fund dan BBLAM Tanda Tangan MoU untuk Memperluas Akses Investasi Antar Negara
Menurut Play Well 2024 Research, kepercayaan diri kreatif anak perempuan seringkali mengalami penurunan seiring bertambahnya usia.
Hal ini dipengaruhi oleh beban perfeksionisme (72%) dan kecemasan akan membuat kesalahan (72%).
Bahkan, bahasa sehari-hari juga memiliki dampak besar, dengan 71% anak perempuan mengatakan bahwa bahasa yang mereka dengar membuat mereka merasa tidak diperbolehkan untuk bereksperimen dan melakukan kesalahan, serta 73% merasa bahasa tersebut memperkuat kebutuhan akan kesempurnaan.
Namun, Play Unstoppable juga menyoroti pentingnya pujian yang memperkuat growth-mindset.
BACA JUGA:Daifit 2024, Beli Mobil Daihatsu Bisa Raih Umroh
80% anak perempuan menyatakan bahwa mereka lebih berani untuk mencoba hal-hal baru jika kesalahan yang diperbuat dipuji lebih banyak sebagai peluang untuk belajar.
Mereka juga merasa terdorong oleh pujian seperti 'imaginatif', 'berani', dan 'menginspirasi'.
Untuk membantu keluarga dalam menumbuhkan kepercayaan diri kreatif anak perempuan, The LEGO Group bekerja sama dengan peneliti parenting Jennifer B Wallace untuk meluncurkan panduan parenting ‘10 Steps to Fostering Creative Confidence’.