Menunggu Vivo X Fold3 Pro, Smartphone Lipat Pertama Vivo Diluncurkan di Indonesia
Menanti masuknya ponsel lipat pertama Vivo masuk ke pasar Indonesia. Vivo XFold 3 Pro.-vivo-
BACA JUGA:Kinerja Gemilang Kuartal IV 2023 Jadikan Vivo Vendor HP dengan Pangsa Terbesar di Tanah Air
Engsel smartphone ini terbuat dari serat karbon ringan dengan berat hanya 14,98 gram dan diklaim tahan hingga 500.000 kali siklus lipatan.
Hal ini sudah disertifikasi langsung oleh TUV Rheinland.
Di samping kokoh, engsel ini membuat kerutan pada tengah-tengah layar terlihat lebih landai dari seri sebelumnya.
Vivo X Fold3 Pro sudah mengantongi rating IPX8 tahan air, meskipun Vivo tidak menjamin smartphone ini akan tahan terhadap terpaan debu atau tidak.
BACA JUGA:Update Harga! HP Vivo Y27 5G Turun Bekisar Rp400 Ribu di Awal Tahun 2024, Anti Debu dan Percikan Air
Untuk pasar China, Vivo X Fold3 Pro mengusung layar berjenis E7 AMOLED dan luas 8,03 inci dengan resolusi 2.480 x 2.200 piksel di bagian dalam.
Layar tersebut sudah menopang refresh rate 120Hz serta mampu menampilkan visual pada intensitas cahaya maksimal 4.500 nits.
Ia sudah punya cover screen berukuran 6,53 inci dengan resolusi 1.172 x 2.748 piksel dengan refresh rate 120Hz juga dan intensitas cahaya dari layar ini tembus 4.500 nits.
Daya pacu Smartphone lipat Vivo adalah prosesor Snapdragon 8 Gen 3.
BACA JUGA:vivo Y100 5G Resmi Meluncur di Indonesia, Pre-order Sekarang dan dapatkan Penawaran Menarik
Selain itu opsi RAM LPDDR5X sampai 16 GB dengan memori penyimpanan UFS 4.0 sampai 1 TB. Dayanya ditopang oleh baterai 5.700 mAh dan pengisian cepat 100W. Juga punya pengisian daya nirkabel 50W.
Vivo X Fold3 Pro memiliki kamera utama 50 MP dengan optical image stabilization (OIS), kamera portrait 50 MP, dan kamera ultrawide 50 MP.
Sedangkan untuk kamera selfie, Vivo membenamkan kamera 32 MP.
Di pasaran China, smartphone ini dibanderol dengan harga mulai CNY10.000 atau setara Rp21,9 jutaan.