https://palpres.bacakoran.co/

Buka Pesantren Ramadan SMAN 5 Palembang, Ini Pesan Pj Gubernur Sumsel untuk Pelajar

Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni memberikan bingkisan kepada salah satu pelajar peserta Pesantren Ramadan SMAN 5 Palembang.--Humas Pemprov Sumsel for koranpalpres.com

Selain itu imbuh Agus Fatoni, untuk menjadi manusia hebat maka seseorang perlu mengumpulkan kebaikan orang lain sehingga dapat menjadi pribadi yang lebih baik.

“Ketahuilah anak-anakku, bahwa sifat bukanlah kutukan, jadikan pengalaman sebagai guru,” timpalnya.

BACA JUGA:Terima Penghargaan dari HMI Sumbagsel, Pj Gubernur Sumsel Jadikan ini Sebagai Motivasi

BACA JUGA:8 Parfum Pria Disukai Wanita, Harumnya Bikin Tergoda Loh!

Masih kata Agus Fatoni, para pelajar juga harus mempunyai konsep sebagai seorang pribadi, ambil semua nilai kebaikan yang ada di orang lain, kita ambil semua, maka kita akan menjadi orang yang lebih baik dari orang-orang. 

“Misalnya kepala sekolah ini punya kelebihan apa ibu guru punya kelebihan apa, dan orang tua kita punya kelebihan apa,” urainya. 

Agus Fatoni juga mengajak para pelajar untuk selalu ikhlas dalam menjalani kehidupan lantaran keikhlasan merupakan kunci kebahagiaan.

“Setiap kondisi yang terjadi dalam hidup hendaknya dilalui dengan rasa ikhlas dan syukur, apapun kondisinya, kita tetap harus ikhlas, sabar dan bersyukur,” tukasnya. 

BACA JUGA:Safari Ramadan 2024 Resmi Berakhir, Pj Gubernur Sumsel Berharap Hal ini

BACA JUGA:Rekomendasi Parfum Pria yang Wanginya Nempel Banget, Harga Mulai Rp30 Ribuan

Menurut Agus Fatoni, kegiatan Pesantren Ramadan harus terus kita lakukan sebagai media peningkatan kapasitas dan meningkatkan ilmu pengetahuan, menambah pengalaman serta wawasan. 

“Saya memberikan apresiasi terselenggaranya kegiatan ini,” punkasnya. 

Sementara itu, ikur hadir sejumlah pejabat di lingkungan Pemprov Sumsel mendampingi Pj Gubernur Agus Fatoni antara lain Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemprov Sumatera Selatan Edward Chandra.

Tampak pula tuan rumah, Kepala Sekolah SMAN 5 Palembang Taufik, Ketua Komite SMAN 5 Palembang Agus Budianto dan Penceramah Ustaz Kemas Muhammad Ali.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan