Siswa di PALI Belajar Pendidikan Karakter, Disdik Singgung Kasus Narkoba
Perwakilan siswa di PALI belajar pendidikan karakter yang digelar Disdik PALI sebagai upaya mencegah narkoba dan aksi bullying-Foto: Berry Sandi/koranpalpres.com-
BACA JUGA:Parfum Non-Alkohol Merek Hermetica Paling Wangi Untuk Wanita
Lalu di luar sekolah, peran orang tua sangat penting. Mari awasi dan pantau anak-anak kita saat bermain diluar rumah," ajaknya.
Ia menerangkan, ada materi yang disisipkan agar pelajar bisa paham terhadap penyimpangan seksual.
Dimana, materi penyimpangan seksual juga perlu diberikan kepada pelajar sejak dini. Karena bukan hal tabu untuk memberikan pemahaman kepada para pelajar.
"Tujuannya pelajar bisa mengerti bahayanya sehingga terhindar dari pergaulan bebas serta penyimpangan seksual," terangnya.
BACA JUGA:4 Rekomendasi Parfum CHANEL Terbaik, Menambah Kesan Elegan dan Mewah
Menurutnya, dengan adanya kegiatan tersebut selain dapat meningkatkan karakter generasi muda yang berkualitas dan handal juga mampu mencetak penerus bangsa yang bisa menjadi tauladan di lingkungannya.
"Kami berharap peserta yang menhikuti kegiatan ini mampu menularkan pengetahuannya kepada pelajar lainnya serta remaja disekitar lingkungan sekitar tempat tinggalnya," harapnya.
Kegiatan tersebut dihadiri Plt Kepala Disdik Kabupaten PALI, Ardian putra muhdanili ST dan founder Nusantara Kreative, M Wahyu Nugroho, SH menghadirkan narasumber dari penyuluh narkoba ahli muda BNN Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), Yeni Yulita SKM dan Direktur Lembaga Psikologi terapan Limas Palembang, Aslam tamisa SPsi MM MPsi