Kopi Sumsel Resmi Dilaunching, Respon Ketua Umum Kadin Indonesia Bikin Petani Bangga

Seremoni Launching tersebut ditandai dengan meminum kopi oleh Pj Gubernur Agus Fatoni dan Ketua TP PKK Sumsel AP Widyaningtyas bersama Ketua Umum Kadin Indonesia Arsjad Rasjid, Ketua DPRD Sumsel RA Anita Noeringhati dan Ketua Kadin Sumsel Affandi Udji.--humas pemprov sumsel for koranpalpres.com

Agar Kopi Sumsel mampu mendunia dan menjangkau dunia luar, Arsjad mengemukakan, perlunya sinergi dan kolaborasi semua pihak yang terlibat langsung maupun tidak.

Masih kata Arsjad, luasnya potensi Kopi di Sumsel ini menjadi kontribusi pergerakan ekonomi di Sumsel dan tanah air. 

BACA JUGA:Wanginya dari Pagi Hingga Malam! Ini 7 Rekomendasi Parfum Coach dengan Kesan Elegan

BACA JUGA:5 Top Jam Tangan Jepang, Merek Seiko untuk Pria Terbaik, Berkualitas dan Ramah di Kantong

“Industri kopi mampu memberikan dampak luar biasa untuk lapangan pekerjaan, pemberdayaan manusia untuk pengembangan kopi,” ulasnya.

Terlebih Arsjad menambahkan, pihaknya bakal terus mendorong Kopi Sumsel agar bisa naik kelas dan merambah ekspor ke seluruh wilayah Indonesia hingga mancanegara.

“Saat ini di Korea Selatan tengah berlangsung event Kopi Sumsel yang disambut penuh antusias oleh masyarakat setempat karena negara tersebut menjadi pengkonsumsi kopi terbesar di dunia dan ini jadi peluang bagi Kopi Sumsel semakin dikenal dan go internasional,” tukasnya.

Diberitakan sebelumnya, Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni secara resmi melaunching Kopi Sumsel. 

BACA JUGA:6 Pilihan Jam Tangan Outdoor yang Tangguh dan Canggih, Diajak Berpetualang Tetap Bandel

BACA JUGA:Taman Ayek Lematang Dulunya Hamparan Bebatuan Kini Pemkab Lahat Masukkan Program Go Green, Ini Kata Pj Bupati

Seremoni Launching tersebut ditandai dengan meminum kopi oleh Pj Gubernur Agus Fatoni dan Ketua TP PKK Sumsel AP Widyaningtyas bersama Ketua Umum Kadin Indonesia Arsjad Rasjid dan Ketua Kadin Sumsel Affandi Udji.

Kemudian dilanjutkan dengan pelepasan balon ke udara di Sungai Sekanak Lambidaro, Palembang.

"Sumsel kaya dengan banyak sumber daya alamnya dan salah satunya Sumsel memiliki komoditi andalan, yakni kopi yang menjadikan kita sebagai daerah penghasil terbesar di Indonesia,” tutur Agus Fatoni dalam sambutannya. 

Dia mengakui, pihaknya sengaja melakukan peluncuran brand Kopi Sumsel yang menjadi rangkaian HUT Provinsi Sumsel.

BACA JUGA:Menghadirkan Keberanian Aromatik! Ini 3 Parfum Parfum Hugo Boss untuk Pria Modern degan Wangi Tahan Lama

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan