https://palpres.bacakoran.co/

Pabung Sarolangun Ikuti Pelaksanaan Sosialisasi Pencegahan Bahaya Paham Intoleran dan Radikalisme

Pabung Sarolangun di wakili oleh Serma Budi Santoso ikuti pelaksanaan sosialisasi pencegahan bahaya paham intoleran dan radikalisme.--Pendam II Sriwijaya

SAROLANGUN, KORANPALPRES.COM – Pabung Sarolangun di wakili oleh Serma Budi Santoso ikuti pelaksanaan sosialisasi pencegahan bahaya paham intoleran dan radikalisme.

Kegiatan ini diadakan oleh Kasatgaswil Jambi Densus 88 AT Polri AKBP Beri Diatra SIK, MH bersama dengan Kesbangpol Kabupaten Sarolangun.

Program sosialisasi yang bertujuan untuk mencegah bahaya paham intoleransi, radikalisme, dan terorisme.

Yang ada di wilayah Kabupaten Sarolangun dilaksanakan di aula Hotel Nafiti Sarolangun, Jumat 17 Mei 2024.

BACA JUGA:Dalam Rangka Apel Dansat Se-Kodam II Sriwijaya, Pagdam Kunker Ke Batayon Inf 143 Tri Wira Eka Jaya

BACA JUGA:Staf Intel Yonkav 5 Dwipangga Ceta Sidak Kelengkapan Administrasi Kendaraan Bermotor Prajurit

Turut Hadir dalam acara ini Pj Sekda Sarolangun Ir. Dedy Hendri M.Si mewakili PJ Bupati Sarolangun, Kapolsek Sarolangun Kota AKP Dwiyatno mewakili Kapolres Sarolangun.

Kemudian Kakan Kesbangpol Sarolangun, Kepala Kemenag Sarolangun, Kajari Sarolangun diwakili staf intel Kajari.

Ada juga BINDA Provinsi Jambi, Ormas, OKP, BEM, perguruan tinggi, penyuluh kemenag, TOMAS dan tokoh agama.

Program ini dimulai sambutan pembuka oleh Pj Sekda Sarolangun Ir. Dedy Hendri M.Si dengan menekankan peran penting lembaga pendidikan dan mahasiswa.

BACA JUGA:TMMD Reguler Ke-120 2024, Momentum Kemanunggalan TNI-Polri dan Masyarakat Semakin Erat

BACA JUGA:Danrem Gatam Sambut Kunjungan Kerja Pangdam II Sriwijaya

Pj Sekda Sarolangun menuturkan, bahwa hal ini tidak lain dalam mempromosikan moderasi beragama dan menghindari penyebaran ideologi radikal.

Ia juga menyoroti pentingnya kerjasama antara dunia pendidikan dan keamanan untuk menciptakan lingkungan akademik yang aman dan inklusif.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan