https://palpres.bacakoran.co/

Pulih dari Cedera Panjang, Ronaldo Kwateh Tunggu Panggilan Timnas Indonesia

Ronaldo Kwateh saat membela Timnas Indonesia U23 --

Diketahui saat ini Ronaldo Kwateh bermain di Klub Turkey Bodrum FK meskipun dimusim perdananya tidak terlalu mulus karena sepanjang musim 2023/2024 Pemain Muda Indonesia itu hanya menjalankan masa pemulihan.

Roberto Kwateh menegaskan putranya sudah pulih dan Ronaldo Kwateh sudah siap untuk berlaga bersama Bodrum FK musim depan.

BACA JUGA:Puji Timnas U-23, Ratu Dewa Ajak Warga Palembang Ramaikan Nobar Semi Final Piala Asia di BKB

BACA JUGA:Ernando Ari Mimpi Buruk Pemain Timnas Korea Selatan

"Puji Tuhan Ronaldo Kwateh sudah siap bermain untuk musim depan,"tegasnya 

Sebagai pemain muda Potensial tentunya panggilan Timnas Indonesia sangat diharapkan oleh sosok Ronaldo Kwateh yang hingga saat ini dirinya Masih Pede untuk Comeback ke pasukan Garuda.

Menjadi salah satu pemain yang bermain di luar negeri dan memiliki kondisi fisik yang ideal bukan tidak mungkin Ronaldo Kwateh bisa dipanggil coach STY.

Apalagi agenda Timnas Indonesia sangat padat di tahun 2024 beberapa laga harus dijalani seperti Kualifikasi Piala Dunia dan AFF 2024 yang akan diselenggarakan pada bulan November mendatang.

BACA JUGA:5 Faktor Pendukung Timnas Indonesia Lolos Semi Final Piala AFC U23

BACA JUGA:Dilema Shin Tae-yong: Bisakah Timnas Indonesia U-23 Mengalahkan Timnas Korea Selatan U-23?

Dengan keterbatasan pemain yang saat ini dimiliki oleh timnas Indonesia Ronaldo Kwateh tentu memiliki peluang besar comeback ke pasukan Garuda.

Patut ditunggu penampilan terbaik Ronaldo Kwateh di klub Turkey agar kita dapat kembali melihat aksi pemain muda ini berlaga untuk timnas Indonesia.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan