Dibanderol 1 Jutaan, Realme C63 Jadi Pilihan Anak Muda dengan Beragam Keunggulan

Realme C63 Desain Premium Ramah Lingkungan, Isi Daya Cepat 45 Watt Harga Sejutaan --

BACA JUGA:Miliki Fitur Terlengkap, Realme 12 5G Punya Chipset Bertenaga Serta Memori Besar, Segera Cek Harganya

Kebutuhan smartphone yang digunakan setiap hari ini semakin dimudahkan dengan inovasi pengisian daya tercepat 45 W.

Dengan pengisian daya yang cepat ini memungkinkan pengguna bisa melakukan panggilan telepon hingga 1 jam.

Menariknya hal itu bisa dilakukan hanya dengan melakukan pengisian daya hanya 1 menit dengan kondisi baterai 1 persen.

Menariknya lagi pengguna bisa tetap terhubung dengan media sosial dan instant messaging saat menerima panggilan telepon.

BACA JUGA:Realme C63, Ponsel Low End yang Segera Masuk Indonesia

realme C63 juga menawarkan isi daya yang lebih lama di kelasnya.

Dengan masa pakai hingga 1.600 kali pengisian daya. 

Hal ini berdasarkan 1 kali pengisian daya per hari dengan memberikan jaminan jika realme C63 selama empat tahun.

Perlu diketahui jika realme C63 sudah mendapatkan sertifikasi dari Safe Fast-Charge System dari TÜV Rheinland.

BACA JUGA:Cocok saat Momen Lebaran, 3 Fitur Terbaik realme 12 5G Bisa Jadi Pilihan Tepat

Hal ini didapat setelah melewati serangkaian pengujian yang ketat serta memenuhi standar keamanan tertinggi.

Tidak hanya pada baterai, adaptor, kabel, dan IC pada realme C63 juga diuji secara ketat. 

Menariknya lagi, realme juga menyematkan 38 langkah keamanan untuk memberikan jaminan keamanan terhadap pengisian daya.

Mulai dari pengisi daya, kabel data, antarmuka pengisian daya smartphone, sirkuit pengisian daya hingga baterai.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan