https://palpres.bacakoran.co/

Membuka Lahan Perkembunan Baru, Inilah Cara Babinsa Koramil Bangka Selatan Bantu Warga Binaannya

Dalam upaya meningkatkan kesejahteraan warga dan mendukung program swasembada pangan nasional. Babinsa Koramil Kep. Pongok, Pratu Tommy, turut serta membantu warga binaannya dalam membuka lahan perkebunan baru. --Pendam II Sriwijaya

BANGKA SELATAN, KORANPALPRES.COM - Dalam upaya meningkatkan kesejahteraan warga dan mendukung program swasembada pangan nasional. Babinsa Koramil Kep. Pongok, Pratu Tommy, turut serta membantu warga binaannya dalam membuka lahan perkebunan baru. 

Kegiatan ini dilakukan di Kampung Sagu, Desa Pongok, Kecamatan Kepulauan Pongok, Kabupaten Bangka Selatan pada Sabtu 8 Juni 2024.

"Kegiatan ini dilaksanakan untuk mensukseskan program pemerintah yakni swasembada pangan nasional serta untuk meningkatkan kesejahteraan warga dari segi ekonomi," kata Pratu Tommy.

Lahan yang dibuka ini diharapkan dapat meningkatkan hasil pertanian di wilayah binaan. "Pemanfaatan lahan ini nantinya akan ditanam seperti cabai, sayur-sayuran, sebagainya," ujarnya.

BACA JUGA:Resmi Dibuka, Dandodiklatpur Pimpin Upacara Pendidikan Kejuruan Bintara Infanteri

BACA JUGA:Bravo! Satgas Kizi TNI Konga Terima Penghargaan Dari PBB Pada Event World Environment Day 2024

Pratu Tommy juga menambahkan, apa yang dilakukan merupakan salah satu upaya mengatasi segala kesulitan terkait ketersediaan pangan di wilayah binaan. 

"Saya berharap kegiatan ini dapat memberikan contoh kepada warga lainnya bahwa selama kita mau bekerja dan berusaha, tidak ada yang tidak bisa," akunya.

Pemilik Lahan, Ani menyambut baik bantuan yang diberikan oleh Babinsa. "Saya sangat terbantu dengan adanya Babinsa yang selalu turun langsung ke lahan dalam membantu percepatan dan pengolahan lahan," katanya.

Sebelumnya, Peltu Hermanto Babinsa Koramil Kelapa hadiri rapat Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) di gedung KSI Kecamatan Tempilang, Rabu 5 Juni 2024.

BACA JUGA:Mengecek Kodisi Kesehatan Warga Binaannya, Ini Langkah Dilakukan Satgas Yonif 200 Bhakti Negara

BACA JUGA:Program Jumat Berkah, Ini Cara Dilakukan Danyonarmed 15 Cailendra Bersama Prajurit

Hadir dalam giat tersebut sebagai berikut Camat Tempilang, Kapolsek Tempilang, Ka puskes Kecamatan Tempilang, Kades sekecamatan Tempilang. 

Ka SMU dan SMK se kecamatan Tempilang, Ka SMP dan Madrasah se kecamatan Tempilang, KUA Kecamatan Tempilang, Kordik, Kecamatan Tempilang.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan