Polri Kirimkan 7 Polwan Jadi Petugas Pelayanan Ibadah Haji, Ini Tugasnya

Polri menerjunkan sebanyak 7 Polwan ke Arab Saudi untuk menjadi PPIH, sebagai langkah Polri yang menjadi bagian tugas dan fungsinya sebagai Perlindungan Jemaah, hal ini disampaikan langsung Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri, Brigjen Pol--Bidhumas Polda Sumsel

Juga membantu jemaah lansia yang terpisah di Masjid supaya bertemu kembali dengan keluarganya, membantu mengoperasionalkan alat komunikasi jemaah dan membantu jemaah yang diamankan askar.

Berikut daftar 7 Polwan yang berangkat menjadi Petugas Pelayanan Ibadah Haji (PPIH), AKP Niswah Wara Pratidina Pamin Subbagdayapolwan Baggassus Robinkar SSDM Polri. 

BACA JUGA:Menyosong Indonesia Emas, Jenderal Bintang Dua di Polda Sumsel Hadir di Dialog Penguatan Internal Polri

BACA JUGA:Pimpin Apel Pagi, Kabid Dokkes Sampaikan Beberapa Hal Kepada Personel Polda Sumsel

Kemudian Iptu Rasmawar Pamin UR Ren Subbag Renmin Sebasa Lemdiklat Polri, Brigpol Restu Fitri Adryan Bhaminlak Baglekdik Rodalpers SSDM Polri.

Iptu Erny Setyawati Ps Pamin Subbagsiunlurja Bagkhirdin Rowatpers SSDM Polri, Briptu Diah Kumalasari Bhaminlak Polda Jateng.

Iptu Ruli Diani Ps Paur Sifaswasjaspam Ditpotmas Baharkam Polri dan Iptu Elfi Ryany Ditreskrimum Polda Metro Jaya.

Sebelumnya, Polri mendapatkan penghargaan dari Kementerian Keuangan (Kemenkeu) atas nilai Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran atau IKPA 2023 terbaik. Secara keseluruhan Polri menempati urutan kedua di bawah Kemenkeu.

BACA JUGA:Polisi Cilik Berkarakter, Satlantas Polres Muara Enim Memberikan Pelatihan ke Siswa SD

BACA JUGA:Tekan Aura Jahat di Prabumulih, Ini Cara Jitu Aparat Kepolisian

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, ada 12 satuan kerja (satker) yang mendapatkan penghargaan dari Kemenkeu berdasarkan IKPA.

"Penghargaan ini menunjukan efektifitas dan efisiensi penggunaan anggaran di tubuh Polri," kata Trunoyudo dalam keterangan tertulisnya, Selasa 4 Juni 2024.

Selain itu, Trunoyudo menuturkan, selain 12 satker yang mendapatkan penghargaan, ada 61 satker mendapatkan penilaian IKPA terbaik 2023.

"Kapolri mengapresiasi Polda dan Polres jajaran yang mendapatkan penghargaan dan memberikan apresiasi terhadap kinerja yang telah dilakukan Pusat Keuangan Polri," katanya.

BACA JUGA:Tidak Laik Jalan, Begini Tindakan Tegas Polri Kepada Bus Pariwisata

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan