https://palpres.bacakoran.co/

Masih Ada Kesempatan Masuk Kampus Favorit Jalur Mandiri Memakai Nilai UTBK-SNBT Kemarin

Masih ada jalur Mandiri untuk masuk ke PTN Favorit kamu dengan memakai nilai UTBK-SNBT 2024. -campuspedia-

6. Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed)

Unsoed selenggarakan Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) UTBK Mandiri. SPMB Mandiri UTBK mensyaratkan nilai UTBK 2024, nilai rapor semester satu sampai enam SMA atau sederajat, prestasi akademik dan/atau non-akademik, serta pengalaman keorganisasian dan/atau kepanitiaan di dalam atau di luar sekolah. 

Biaya pendaftaran SPMB Mandiri UTBK Unsoed 2024 adalah Rp350.000. Terkait jadwal pendaftarannya, Unsoed mengumumkan belum secara resmi. 

“Untuk jadwal pendaftaran SPMB Mandiri Unsoed Tahun 2024 masih menunggu informasi lebih lanjut,” bunyi rilis Unsoed melalui laman resminya, seperti dikutip pada Jumat, 14 Juni 2024. 

BACA JUGA:Rektor UIN Raden Fatah Terima Rombongan Lemhannas RI, Studi Strategi Dalam Negeri di Kampus Jakabaring

7. Universitas Negeri Yogyakarta (UNY)

Seleksi Mandiri (SM) Skor UTBK-SNBT UNY 2024:

• Pendaftaran: 5 Juni - 12 Juli 2024.

• Pengumuman: 16 Juli 2024. 

8. Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta

Seleksi Mandiri Portofolio Nilai UTBK-SNBT atau Ujian Mandiri Perguruan Tinggi Negeri Keagamaan Islam (UM-PTKIN) 2024:

• Pendaftaran (membayar biaya sebesar Rp250.000): 13 Juni - 19 Juli 2024.

• Proses seleksi: 16-24 Juli 2024.

• Pengumuman: 31 Juli 2024.

• Masa sanggah: 1-7 Agustus 2024. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan