PKK OKU Timur Galakkan Gemarikan, Ternyata Ini Manfaat Makan Ikan Sejak Dini

Sosialisasi Gemarikan dilangsungkan di SD Negeri 20 Martapura yang dihadiri langsung oleh Ketua Tim Penggerak PKK OKU Timur dr Sheila Noberta-Foto:Arman Jaya-

MARTAPURA, KORANPALPRES.COM - Gemarikan (Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan) adalah program Pemerintah yang bertujuan untuk mensosialisasikan akan pentingnya manfaat makan ikan sejak dini.

Karena selain banyaknya kandungan gizi yang terdapat pada ikan juga sangat penting untuk pertumbuhan dan kecerdasan otak.

Pada Rabu, 19 Juni 2024 Sosialisasi Gemarikan dilangsungkan di SD Negeri 20 Martapura yang dihadiri langsung oleh Ketua Tim Penggerak PKK OKU Timur dr Sheila Noberta, SpA, MKes, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Dinas Perikanan dan Peternakan, serta Jajaran Dewan Guru SDN 20 Martapura.

Dalam sambutannya, Dwi Utami, MPd yang mewakili Kepala SDN 20 Martapura menyampaikan ungkapan rasa syukurnya karena Bunda Literasi Sekaligus Ketua TP PKK OKU Timut dapat hadir langsung dan memberikan bimbingan serta arahan dalam kegiatan tersebut.

"Alhamdulillah, Kami sangat bangga dan berterimakasih kepada Ibu dr Sheila selaku Bunda Literasi kita yang telah menyempatkan diri hadir dalam Sosialisasi Gemarikan ini. Kami berharap kepada Ibu agar dapat memberikan edukasi kepada anak-anak kami akan pentingnya kebiasaan makan ikan,” ujarnya.

Sementara itu, Dalam Bimbingan dan Arahannya, Bunda Literasi sekaligus Ketua TP PKK OKU Timur dr Sheila Noberta, SpA, MKes menyampaikan apresiasi atas kolaborasi yang dilakukan Dinas Pendidikan melalui SDN 20 Martapura dan Dinas Perikanan dan Peternakan dalam mensosialisasikan Program Gemarikan.

"Hari ini kita bagikan langsung makanan dan olahan dari ikan dalam kemasan goodie bag kepada siswa-siswi SD Negeri 20 Martapura. Ini merupakan gerakan untuk memasyarakatkan makan ikan, supaya gizi dan protein hewani pada anak bisa terpenuhi,” jelasnya.

Sheila mengharapkan sosialisasi gerakan makan ikan atau gemarikan itu tidak hanya dilakukan di satu atau dua sekolah, namun disosialisasikan ke semua sekolah di OKU Timur secara merata. 

"Semoga dengan terpenuhinya gizi dan protein hewani dengan gemar makan ikan, anak-anak di OKU Timur bisa tumbuh tinggi, sehat dan pandai,” ujarnya.

Acara dilanjutkan dengan materi sosialisasi atau edukasi Gemarikan dari Dinas Perikanan dan Peternakan OKU Timur, kemudian pembagian langsung goodie bag yang berisi makanan olahan ikan.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan