Wah! Pejabat Tertinggi Mapolres OKU Hadir Dalam Rapat Koordinasi, Berikut Buktinya
Wah, ada pejabat tertinggi di Mapolres OKU hadir dalam kegiatan rapat koordinasi terkait penyusunan kegiatan, dukungan anggaran dan Naskah Renops Mantap Praja 2024, sosok tersebut tidak lain Kapolres OKU, AKBP Imam Zamroni, S.I.K., M.H.--Bidhumas Polda Sumsel
PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Wah, ada pejabat tertinggi di Mapolres OKU hadir dalam kegiatan rapat koordinasi terkait penyusunan kegiatan, dukungan anggaran dan Naskah Renops Mantap Praja 2024.
Sosok tersebut tidak lain Kapolres OKU, AKBP Imam Zamroni, S.I.K., M.H., yang hadir di Ballroom Hotel Santika Premier Bandara Palembang, Rabu 19 Juni 2024.
Dalam rangka mempersiapkan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024.
Polda Sumatera Selatan (Sumsel) mengadakan rapat koordinasi terkait penyusunan kegiatan dan dukungan anggaran.
BACA JUGA:Dijamin Gratis, Polda Sumsel Gelar Pelayanan Kesehatan Untuk Penyandang Disabilitas
BACA JUGA:Penerimaan Bintara Polri TA 2024, Polda Sumsel Pastikan Transparan dan Objektif, Berikut Buktinya
Acara ini dihadiri oleh sejumlah petinggi Polda Sumsel, antara lain Kapolda Sumsel Irjen Pol. A Rachmad Wibowo, S.I.K.
Wakapolda Sumsel Brigjen Pol. M. Zulkarnain, S.I.K, M.Si, dan Irwasda Polda Sumsel Kombes Pol. Feri Handoko Sunarso, S.H, S.I.K.
"Benar kita turut hadir dalam kegiatan tersebut, bahkan juga seluruh Kapolres jajaran Polda Sumsel juga hadir," ujarnya, Kamis 20 Juni 2024.
Selain itu, para pejabat utama Polda Sumsel, para Kapolres/tabes di lingkungan Polda Sumsel, serta beberapa pejabat penting seperti Kasatintelkam, Kabagops, Kabagren, Kabaglog, Kasikeu Polres, dan operator juga turut hadir.
BACA JUGA:Pengamanan Pelaksanaan Pilkada Serentak, Polda Sumsel Bakal Melakukan Operasi Mantap Praja 2024
BACA JUGA:Gara-gara Kartu ATM Tersangkut di Dalam Mesin, Seorang Pria di Palembang Kehilangan Uang Rp50 Juta
Dalam rapat ini, fokus utama adalah penyusunan naskah Renops (Rencana Operasi) Mantap Praja 2024 yang merupakan langkah strategis untuk memastikan kelancaran dan keamanan Pilkada.
AKBP Imam Zamroni menekankan pentingnya sinergi antara berbagai elemen kepolisian dan stakeholder terkait untuk memastikan Pilkada 2024 berlangsung aman dan lancar.