Deretan Pelatih Asing Top yang Bisa Gantikan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia,Salah Satunya Eks Belanda
Giovanni van Bronckhorst merupakan salah satu kandidat pelatih yang berpotensi menggantikan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia. -Instagram/@giovannivbronckhorst-
Giovanni van Bronckhorst
Dia adalah mantan bek Timnas Belanda.
Usai pensiun pada akhir musim 2009/2010, Giovanni van Bronckhorst menjalani karier di dunia kepelatihan.
Feyenoord adalah tim pertama yang dilatih Van Bronckhorst pada 18 Mei 2015 hingga 19 Mei 2019.
Setelah itu, dia menjabat pelatih Guangzhou R&F (Januari 2020-Desember 2020), dan Rangers (18 November 2021-21 November 2022).
Giovanni van Bronckhorst sangat pas untuk melatih Timnas Indonesia.
Selain memiliki darah Indonesia, tepatnya Maluku, dia juga bisa berkomunikasi dengan pemain naturalisasi Garuda yang kebanyakan berasal dari Belanda.
Kans PSSI merayu Van Bronckhorst agar mau melatih Timnas Indonesia cukup terbuka.
Sebab, sang pelatih saat ini berstatus tanpa klub setelah dipecat Rangers.
Park Hang-seo
Pelatih asal Korea Selatan ini dikenal karena kesuksesannya bersama Timnas Vietnam.
Park Hang-seo belum pernah melatih klub ataupun Timnas Indonesia.
Tapi ia punya banyak pengalaman di kancah sepakbola Asia Tenggara.
Park Hang-seo telah membawa Timnas Vietnam meraih berbagai prestasi, termasuk Piala AFF 2018 dan medali emas SEA Games 2019.