https://palpres.bacakoran.co/

Mansyur Ucap Syukur Dapat Bantuan Bedah Rumah, Ini Pesan Kapolres OKU Timur

olres OKU Timur Polda Sumsel bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten OKU Timur memberikan program bedah rumah untuk warga -Foto:Arman Jaya-

Baksos tersebut lanjut kata Kapolres, Baik berupa bantuan, bedah rumah dan sebagainya, juga ada bakti kesehatan, penghijauan, angjang sana, kemudian beasiswa kepada anak-anak anggota Polri yang berprestasi.

“Secara bertahap rangkaian kegiatan Hari Bhayangkara ke 78, telah kami mulai,” tuturnya.

BACA JUGA:Pj Bupati Apriyadi Bawa Bantuan Bedah Rumah Hingga Paket Sembako, Warga Plakat Tinggi Antusias

BACA JUGA:Pemdes Jagabaya Lahat Dapat 11 Unit Jatah Bedah Rumah, Ini Harapan dari Kades

Kapolres menyampaikan bahwa Hari Bhayangkara merupakan momentum juga bagi anggota Polri khususnya di OKU Timur untuk terus instropeksi diri.

“Artinya momen ini menjadi penyemangat untuk selalu memberikan pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara,” katanya.

“Kami akan senantiasa menjalankan tugas pokok, mulai dari pemeliharaan harkamtibmas, melindungi, mengayomi, dan melayani. Serta melakuan penegakan hukum, guna menjaga OKU Timur kondusif,” ujarnya.

Sementara, Masyur mengaku sangat haru dan bahagia, serta bersyukur, atas bantuan bedah rumah tersebut.

BACA JUGA:Launching Gerakan Bedah Rumah Serentak se-Sumatera Selatan, Ini Harapan Wabup untuk OKU Timur

BACA JUGA:Pj Bupati Lahat Bantu Jamban dan Launching Bedah Rumah, Cek 5 Desa yang Menerima Bantuan

“Selama ini kami tinggal di pondok kebun dekat sawah. Alhamdulillah ini kami dibantu rumah,” kata Mansyur, kakek 9 cucu ini.

Sehingga dia menyampaikan terima kasih kepada Kapolres OKU Timur dan Bupati OKU Timur karena bantuan bedah rumah tersebut sangatlah bermanfaat.

“Rencananya rumah ini nanti akan kami tempati bersama anak dan cucu,” pungkasnya.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan