https://palpres.bacakoran.co/

Sosok Jenderal Bintang 2 di Polda Sumsel Ini Sambut Kedatangan Ketua DPD PPDI

Sosok Jenderal bintang 2 di Polda Sumsel ini sambut kedatangan Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Sumatera Selatan Perkumpulan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI).--Bidhumas Polda Sumsel

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Sosok Jenderal bintang 2 di Polda Sumsel ini sambut kedatangan Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Sumatera Selatan Perkumpulan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI), Rabu 3 Juli 2024.

Sosok tersebut tidak lain Kapolda Sumatera Selatan, Irjen Pol. A. Rachmad Wibowo, S.I.K yang secara langsung menerima audiensi dari Ketua DPD PPDI dan juga pengurus lainnya.

Kegiatan audiensi ini berlangsung lancar dan aman di Ruang Delegasi, lantai 2 Gedung Mapolda Sumsel yang beralamat di Jalan Sudirman, Kecaman Kemuning Palembang.

Kapolda Sumsel, Irjen Pol. A. Rachmad Wibowo, menyambut hangat kedatangan Ketua DPD Sumsel PPDI, Bapak Saipul, bersama dengan para pengurus DPD PPDI lainnya di Ruang Delegasi. 

BACA JUGA:Bravo! Satres Narkoba Polresatabes Palembang Mengamankan 4 Pengedar Narkoba, Berikut Penjelasannya

BACA JUGA:Mencari Bibit Atlet Bulu Tangkis, Polda Sumsel Gelar Kejuaraan Satu Ini

Pertemuan ini menjadi wadah untuk mempererat hubungan antara kepolisian dan komunitas penyandang disabilitas di Sumatera Selatan.

Dalam sesi awal, Ketua DPD PPDI, Saipul memperkenalkan pengurus DPD PPDI yang hadir, termasuk Bendahara Ibu Partiwi.

Wakil Sekretaris Bapak Makmun, Wakil Bendahara Hendri, dan Anggota IT Bapak Sukron. Setiap anggota diperkenalkan dengan peran mereka masing-masing dalam organisasi.

Saipul menyampaikan maksud dan tujuan kunjungan mereka. PPDI Sumsel berharap dapat memperkuat sinergi dengan Polda Sumsel untuk meningkatkan aksesibilitas.

BACA JUGA:Waduh Ada Temuan, Begini Hasil Taklimat Akhir Audit Kinerja Itwasda Polda Sumsel TA 2024

BACA JUGA:PJU Polda Sumsel Ini Wakili Jenderal Bintang 2, Pimpin Sidang Terbuka Penentuan Kelulusan Tingkat Panda

Dan layanan bagi penyandang disabilitas, serta berkolaborasi dalam kegiatan-kegiatan yang mendukung pemberdayaan penyandang disabilitas di wilayah Sumsel.

Sementara itu, Kapolda Sumsel, Irjen Pol. A. Rachmad Wibowo, dalam sambutannya menyatakan apresiasinya atas kehadiran PPDI.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan