Akhiri Masa Jabatan, Siapa Sosok Pengganti Pj Bupati Banyuasin Hani Syopiar? Ini Tanggal Pelantikan

Rencana pelantikan diketahui beredar surat undangan terkait pelantikan beberapa Pj Bupati--

BANYUASIN, KORANPALPRES.COM - Penjabat (Pj) Bupati Baru Hani Syopiar Rustam segera mengakhiri masa jabatannya, namun sosok penggantinya masih tanda tanya.

Pengganti Pj Bupati Banyuasin Hani Syopiar Rustam rencananya bakal dilantik pada Senin, 22 Juli 2024, di Griya Agung Palembang sekitar pukul 14.00 WIB.

Selain pelantikan Pj Bupati Banyuasin, pelantikan juga dilakukan untuk Pj Bupati Lahat dan PJ Bupati Muara Enim oleh Gubernur Sumsel Selatan.

Berdasarkan informasi, rencana pelantikan diketahui beredar surat undangan terkait pelantikan beberapa Pj Bupati.

BACA JUGA:Jelang Akhir Masa Jabatan Jokowi, KemenPAN-RB Kumpulkan Pemda Se-Indonesia, Bahas Apa Ya?

BACA JUGA:Akhir Masa Jabatan, Pjs Kades Sukaraja Dilantik Hingga 1 Tahun, Ini Pesan Camat Kikim Tengah Lahat

Antara lain, Pj Bupati Lahat, Pj Bupati Banyuasin dan Penjabat Bupati Muara Provinsi Sumatera Selatan.

"Pemerintah provinsi Sumatera Selatan mengundang bapak/ibu/saudara untuk hadir pada pelantikan Penjabat Bupati Lahat"

"PJ Bupati Banyuasin dan PJ Bupati Muara Enim yang dilaksanakan hari Senin (22/7) Tahun 2024 pukul 14.00 WIB"

"Bertempat di Griya AgungPalembang, Provinsi Sumatera Selatan yang ditandatangani langsung oleh PJ Sekretaris Daerah Edward Candra, pada Tanggal 19 Juli" tulis keterangan surat tersebut.

BACA JUGA:Akhir Masa Jabatan Suami Ketua PKK Lahat Ini Berpamitan Dengan Masyarakat, Ini Pengabdiannya

BACA JUGA:Akhir Masa Jabatan Bupati Lahat, Ini Pembangunan Infrastruktur Yang Telah Dicapai

Sementara itu, berdasarkan informasi dari salah satu narasumber yang enggan disebutkan namanya mengatakan,  pelantikan Pj Bupati akan berlangsung Senin, 22 Juli 2024.

"Ya, informasinya Senin ada pelantikan, karena sudah beredar surat undangan via wa," katanya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan