Pasangan Petahana Enos-Yudha Baru Kantongi 1 SK B1 KWK dari DPP Partai Demokrat
SK B1 KWK ini diterima langsung pasangan Enos-Yudha, yang diserahkan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)-Foto:Arman Jaya-
MARTAPURA, KORANPALPRES.COM - SK B1 KWK ini diterima langsung pasangan Enos-Yudha, yang diserahkan Ketua Umum Partai politik (Parpol) Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Pasangan calon petahana Ir H Lanosin MT dan HM Adi Nugraha Purna Yudha SH (Enos-Yudha) menerima B1 KWK perdana dari DPP Partai Demokrat.
Surat Keputusan (SK) dukungan B1 KWK DPP Partai Demokrat untuk pasangan Enos-Yudha sebagai pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Pilkada OKU Timur 2024.
Penyerahan SK B1 KWK ini didampingi Ketua DPD PD Sumsel Cik Ujang dan DPC PD OKU Timur Azmi Shofix, di Jakarta, Sabtu 20 Juli 2024.
BACA JUGA:Ternyata Ini Pendamping Yudha Pratomo di Pilkada Palembang, Demokrat-PKS Jadi Koalisi
Diterimanya SK dari Partai Demokrat ini menambah deretaran partai politik yang memberikan dukungan kepada Enos-Yudha maju Pilkada OKU Timur.
Bupati Enos menyampaikan rasa terima kasih kepada Partai Demokrat yang telah memberikan dukungan dan sebagai Parpol Pengusung.
Sehingga, ia bersama Mas Yudha bisa kembali mengikuti kontestasi Pilkada di Kabupaten OKU Timur tahun 2024.
SK B1 KWK ini akan menambah semangat kami melanjutkan pengabdian,” kata Enos melalui juru bicaranya, Brendy.
BACA JUGA:Demokrat Resmi Dukung Herman Deru-Cik Ujang, Sikap Politik Holda Jawab Penasaran Warga Sumsel
BACA JUGA:Pecahkan Rekor Pileg, Deni Victoria Bawa Partai Demokrat Raih Suara 5 Kursi dan Suara Terbanyak
Brendi mengatakan, dari 6 Parpol yang telah memberikan rekomendasi terhadap pasangan Enos-Yudha. Baru Partai Demokrat yang pertama kali menyerahkan SK B1 KWK.
Sedangkan 5 parpol lainnya masih sebatas surat rekomendasi. Yakni Partai Nasdem, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Keadilan Sejahtera (PKS).