Silaturahmi ke Berbagai Lapisan Masyarakat, Pasangan Hepy - Efsi Tampak Paling Siap

Pasangan Hepy -Efsi dinilai paling siap maju pilkada-eko palpres-

PAGARALAM, KORANPALPRES.COM – Semakin mendekati pelaksanaan pemilihan umum kepala daerah (Pilkada) Kota Pagaralam 2024 ini, para calon kontestan Pilkada di Kota Pagaralam terus melakukan berbagai kegiatan. 

Salah satu calon kontestan Pilkada tersebut adalah pasangan Hepy Safriani – Efsi yang terus melakukan silaturahmi ke berbagai lapisan warga.

Masyarakat menilai pasangan ini paling siap. Sebab pasangan ini menjadi yang pertama mendeklarasikan diri dan sudah mempunyai modal dukungan partai yang mencukupi.

Sampai saat ini sudah dipastikan Partai Golkar dan PAN yang sudah mendukung. Lalu disusul Partai Gerindra. Bahkan menurut Hepy saat sosialisasi di Kampung Purwosari lalu, beberapa partai lain dalam waktu dekat akan bergabung pula dalam barisan Hepy -Efsi.

BACA JUGA:FGD Pilkada Serentak Damai 2024 Resmi di Buka, Ini Harapan Pj Bupati Lahat

Dengan keyakinan karena sudah mengantongi dukungan yang pasti, pasangan kandidat wako Pagaralam Hepy –Efsi bermanuver dengan elegan. 

Dalam berbagai kesempatan mereka menyambangi tokoh-tokoh penting di Pagaralam dan keluarga-keluarganya. 

Seperti mereka sudah bersilaturahmi ke Mantan Sekda Pagaralam A Fahri, juga menunjungi mantan Sekda lainnya Samsul Bahri Burlian. 

Tidak segan-segan pula mereka mengunjungi kediaman tokoh yang menjadi peletak dasar pembangunan Kota Pagaralam Djazuli Kuris dan berziarah kemakamnya. Banyak pula tokoh-tokoh di Pagaralam yang dikunjungi sehingga membuat simpati di masyarakat dan menganggap itu adalah politik yang santun dan menyejukkan. 

BACA JUGA:Tak Hanya Bacalon Bupati, PDI P juga Survei Bacalon Wakil Bupati di Pilkada 2024 Nanti, Ini Hasilnya

Selain itu Hepy –Efsi juga menyambangi baik sosialisasi program, memperkenalkan diri maupun melakukan beberapa aksi sosial seperti kegiatan sunatan missal, pembagian kaca mata gratis, pemasangan alat KB dan pelayanan kesheatan lainnya.

Salah satu konsentrasi Hepy –Efsi memang membenahi fasilitas kesehatan masyarakat Pagaralam. Bidang kesehatan memang menjadi bidang dan passion Hepy yang sudah berpengalaman sejak pertama kali menjadi pegawai negeri sebagai seorang bidan desa. 

Perjalanan kariernya sampai menjabat Kepala Dinas Kesehatan membuatnya banyak mengetahui permasalahan seputar kesehatan. 

“Saya ingin mengembalikan kejayaan Rumah Sakit Pagaralam seperti dulu, yakni Rumah Sakit yang pantas menjadi rujukan bagi daerah sekitarnya. Sekarang statusnya kalah dengan Rumah Sakit Empat Lawang yang beberapa tahun lalu masih di bawahnya, “ ujar mantan Kepala Dinas Kesehatan Empat Lawang ini.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan