Hati-hati Modus Penipuan Pakai QRIS Palsu, Ini Cara Menghindarinya
Hati-hati modus penipuan pakai QRIS palsu. Begini cara menghindarinya.-Traveloka-
2. Screenshot QRIS Lama untuk Mengelabui Penjual
Modus lainnya, penipu menggunakan screenshot QRIS yang sudah pernah dilakukan lalu mengeditnya.
Penipu memanfaatkan ketidaktelitian penjual yang sedang fokus dengan para pembeli lain.
BACA JUGA:Ini Budaya Kerja di Jepang yang Harus Ditiru
Meskipun QRIS telah dilengkapi fitur notifikasi memang bisa langsung terlihat jika sudah membayar.
Tetapi jika dalam satu waktu banyak yang membayar dapat membingungkan para penjual.
Akhirnya penipu berhasil melakukan modusnya.
3. Menukar Rekening pada QRIS
Modus lainnya yang digunakan pelaku kejahatan dengan menukar rekening tujuan pembayaran menjadi rekening pelaku.
Modus ini dipakai dengan memanfaatkan rendahnya pengetahuan pedagang tentang QRIS.
Misalnya, pelaku akan meminta korban untuk membayar apa yang mereka ingin beli ke nomor rekening berbeda.
Caranya, dengan mengirim QRIS palsu yang menunjukkan nomor rekening sah.