https://palpres.bacakoran.co/

Minum Kopi Minimal Empat Cangkir Sehari Bikin Panjang Umur Bagi Usia 45 Tahun Ke Atas, Ini Hasil Penelitiannya

Hasil penelitian terbaru, minum kopi minimal empat cangkir sehari bikin panjang umur bagi usia 45 tahun ke atas.-Pexels.com/cottonbro studio-

KORANPALPRES.COM - Hasil penelitian menunjukkan bahwa orang dewasa yang minum kopi minimal empat cangkir kopi sehari berpeluang panjang umur dibandingkan mereka yang minum kopi kurang dari itu atau malah tidak sama sekali. 

Demikian menurut hasil studi dalam 10 tahun terakhir di Spanyol. 

Hubungan antara kopi dan penurunan risiko kematian paling kuat terjadi pada orang berusia 45 tahun ke atas. 

Malah khasiat kopi akan lebih terasa lagi kepada orang usia lanjut. 

BACA JUGA:Simak! Sederet Manfaat Minum Kopi Hitam Tanpa Gula Setiap Hari, Bisa Meningkatkan Daya Ingat

BACA JUGA:Apa yang Terjadi pada Tubuh Kalau Minum Kopi Tiap Hari? Gak Disangka Efeknya...

Penelitian terbaru ini dipresentasikan di Kongres Masyarakat Kardiologi Eropa di Barcelona.

Hanya saja belum dipublikasikan dalam jurnal medis yang ditinjau sejawat. 

Penelitian sebelumnya telah menunjukkan bahwa konsumsi kopi mengurangi risiko kematian dini dari semua penyebab alias berpotensi panjang umur, tetapi ini memberikan beberapa wawasan tambahan tentang bagaimana kopi dapat memengaruhi orang-orang dari berbagai usia.

Dalam penelitian ini, para peneliti menganalisis data kesehatan dan kuesioner frekuensi makanan dari hampir 20.000 lulusan universitas Spanyol yang terlibat dalam proyek penelitian jangka panjang dan diikuti selama rata-rata 10 tahun.

BACA JUGA:Jadi Favorit Warga Dunia! Inilah 4 Jenis Kopi Terenak di Indonesia, Aroma dan Karakteristiknya Juara!

BACA JUGA:8 Daerah Penghasil Kopi Terbaik di Indonesia, Maaf Sumsel Tak Masuk Daftar, Provinsi Ini yang Jadi Jawaranya!

Mereka yang minum kopi paling banyak empat cangkir atau lebih sehari.

Dan ternyata mereka yang minum sebanyak itu memiliki kemungkinan meninggal 64 persen lebih kecil dibandingkan mereka yang minum kopi paling sedikit (jarang atau tidak pernah). 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan