Olahraga Bersama di Markas Batalyon Infanteri 142 Ksatria Jaya, Ada Sosok Danrem Gapu Hadir
Danrem Gapu Brigjen TNI Rachmad S.I.P menghadiri olahraga bersama yang diselenggarakan di Markas Batalyon Infanteri 142 Ksatria Jaya.--Pendam II Sriwijaya
Di akhir kegiatan dilanjutkan pemberian hadiah pemenang lomba dan berbagai hadiah Dorprize bagi anggota beruntung.
Turut hadir pada olahraga bersama tersebut Kasrem Gapu, Para Kasi Korem Gapu, Dandim Jambi, Danyonif 142 Ksatria Jaya dan para Kabalak Aju Korem Gapu.
BACA JUGA:Siap Jaga Kondisi Tetap Kondusif di Pilkada Serentak, Ada Pasukan PHH Kodim Lampung Timur, Apa Itu?
BACA JUGA:Begini Isi Pengarahan Pengdam II Sriwijaya ke Para Prajurit Korem Gaya
Sebelumnya, Kasrem Gapu, Kolonel Inf Eddy Basuki, menghadiri acara peresmian 2.664 titik sumber air melalui Vicon di Desa Muarosebapo, Kecamatan Mestong, Kabupaten Muarojambi.
Kolonel Eddy Basuki hadir mewakili Danrem Gapu dalam rangkaian kegiatan program TNI AD Manunggal Air, yang bertujuan untuk meningkatkan akses masyarakat terhadap air bersih.
Acara ini dihadiri oleh berbagai pejabat, termasuk Kasiter Kasrem Gapu Kolonel Inf Andriyan Wahyu Dwi Atmoko.
Dandim Jambi Letkol Inf Yoga Cahya Prasetya, Sekda Kabupaten Muaro Jambi Budi Hartono, serta perwakilan dari Pertamina dan Bank 9 Jambi.
BACA JUGA:Program Hanpangan terpadu Kodim Bangka, Pimpinan Tertinggi Kodam II Sriwijaya Meresmikannya
BACA JUGA:Wah! Babinsa Korem Gapo Bakal Membuat Berita, Danrem Jelaskan Begini
Kegiatan dimulai dengan penyambutan Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak dengan tarian daerah Kupang. Setelah itu, Kasad melakukan peninjauan lokasi rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH).
Kemudian peresmian 2664 titik sumber air, peletakan batu pertama pembangunan RTLH, penanaman jagung, dan peninjauan hasil panen bawang merah.
Pada kesempatan tersebut, Kolonel Inf Eddy Basuki menyatakan, program TNI AD Manunggal Air merupakan salah satu upaya untuk mendukung kesejahteraan masyarakat.
Khususnya dalam memenuhi kebutuhan dasar air bersih. "Kami berharap program ini dapat memberikan manfaat yang signifikan bagi masyarakat di Desa Muarosebapo dan sekitarnya," ujarnya.
BACA JUGA:Kunjungan Kerja Ke Pangkalpinang, Berikut Tujuan Pangdam II Sriwijaya